Bupati Tiwi Mengajar di SMAN 2 Purbalingga, Minta Siswa Paham Empat Pilar Kebangsaan
Zinur Iqro - 14 Juni 2024 - VestibulaNYALANUSANTARA, Purbalingga- Kegiatan “Bupati Mengajar” dilaksanakan oleh Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi, di Aula SMA Negeri 2 Purbalingga, Jumat (14/6/24). Kegiatan itu, bertujuan untuk memberikan semangat dan motivasi kepada para siswa, serta meningkatkan pemahaman mereka mengenai wawasan kebangsaan.
Bupati Tiwi dalam sambutannya, menekankan pentingnya generasi muda memahami empat pilar kebangsaan yaitu Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika. “Dengan pemahaman yang baik, diharapkan akan tumbuh rasa cinta terhadap bangsa dan negara, serta kesadaran untuk menjaga dan mempertahankan NKRI dan ideologi bangsa sampai titik darah penghabisan,” katanya.
Ia berharap para generasi muda dapat menjadi pemimpin masa depan yang berkualitas dan berjiwa Pancasila, untuk menuju Indonesia Emas 2045. Bupati Tiwi juga mengingatkan para siswa tentang pentingnya menjaga empat pilar kebangsaan yang menjadi fondasi berdirinya bangsa Indonesia. “Tugas kita sebagai generasi muda adalah menjaga empat pilar kebangsaan supaya bangsa Indonesia tetap berdiri kokoh," ujarnya.
"Maju mundurnya bangsa kita salah satunya ditentukan oleh kualitas generasi muda. Oleh karena itu, para pelajar di SMA Negeri 2 Purbalingga harus berjuang keras untuk mencapai prestasi,” pesan Bupati Tiwi.
Perkembangan teknologi informasi yang pesat saat ini, menjadi sorotan Bupati Purbalingga tersebut. Ia mengingatkan para siswa agar bijak dalam memanfaatkan teknologi, karena teknologi bisa memberikan dampak positif maupun negatif.
“Perkembangan teknologi ini seperti dua sisi mata uang. Selain mempermudah kita, juga membuka peluang masuknya pengaruh asing. Sehingga tidak heran banyak anak-anak muda kita sekarang semangat nasionalismenya memudar. lebih suka budaya asing daripada budaya Indonesia. Oleh karena itu, kita harus pintar-pintar memanfaatkan teknologi agar tidak terjebak dampak negatif,” tuturnya.
Kegiatan Bupati Mengajar tersebut, mendapatkan apresiasi dari Kepala Sekolah SMAN 2 Purbalingga, Nur Samsudin. Ia berharap kegiatan itu, dapat memberikan dampak positif bagi para siswa, meningkatkan semangat belajar, serta memotivasi mereka untuk terus berprestasi dan berkontribusi bagi bangsa dan negara.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Redaksi
Komentar
Baca Juga
540 Mahasiswa UNNES Terima Beasiswa Rumah Amal
Ilmu 19 jam lalu
Empat Fakultas UNAIR Tawarkan Keunggulan Prospek Keilmuan, dari Kesehatan hingga Sosial
Ilmu 1 hari lalu
Rektor UNAIR Resmi Buka Airlangga Education Expo, Bekali Siswa Strategi Masuk Kampus Impian
Ilmu 1 hari lalu
Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng Dorong Bank Sampah Jadi Garda Depan Pengendalian Sampah
Ilmu 2 hari lalu
Undip Serahkan Alat Plasma Ozon dan Pengering Surya kepada Pemkab Temanggung
Ilmu 2 hari lalu
Terkini
Kemenkum Jateng Komitmen Tingkatkan Kinerja di Triwulan Pertama 2026
Ragam Nusantara 28 menit lalu
Ditjen Imigrasi Canangkan Strategi Optimalisasi Layanan dan Infrastruktur Guna Wujudkan Ekosistem Digital
Ragam Nusantara 55 menit lalu
Selama 2025, KAI Daop 4 Layani Hampir 6 Juta Penumpang
Ragam Nusantara 1 jam lalu
ANTAM Luncurkan Emas Batangan Bertema Year of The Horse untuk Sambut Imlek 2026
Lifestyle 4 jam lalu
Bali United FC Datangkan Tiga Pemain Baru, Johnny Jansen: Sesuai Kebutuhan
Sport 4 jam lalu
Bermain Disiplin, Jakarta Pertamina Enduro Pukul Telak 3-0 Popsivo Polwan
Sport 5 jam lalu
Dua Pemain Rekrutan Anyar Persija Mulai Tampil Impresif
Sport 6 jam lalu
Wabup Kulon Progo Hadiri HUT Kalurahan Pagerharjo ke-79
Ragam Nusantara 7 jam lalu
Sejak Ada Jembatan Gantung Cisurupan Garut, Kini Pelajar Tak Lagi Bolos Sekolah karena Terhadang Banjir
Ragam Nusantara 8 jam lalu
Gandeng Generasi Muda Berperan dalam Keberlanjutan, Pertamina Luncurkan Gerakan Sebar Energi Baik
Ragam Nusantara 9 jam lalu
Pemdes Bulurejo Gelar Wayang Kulit dalam Rangka Sadranan, Bupati Kebumen Hadir dan Umumkan Pembangunan
Ragam Nusantara 11 jam lalu