Peningkatan Minat Siswa Terhadap Pendidikan Islam di Batang, MTs. NU Menjadi Pilihan Favorit
Red - 17 Juli 2024 - VestibulaNYALANUSANTARA, Batang - Lembaga pendidikan berbasis Islam semakin menarik perhatian warga Pantura Batang yang berharap putra-putrinya dapat mempelajari ilmu agama lebih mendalam.
Meskipun berdekatan dengan sejumlah SMP Negeri, MTs. NU Batang tetap menjadi pilihan utama bagi para orang tua untuk anak-anak mereka yang lulus dari SD Negeri.
Ketua panitia Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (Matsama) MTs. NU Batang, Boni Santoso, menyatakan bahwa mayoritas peserta didik baru berasal dari SD Negeri baik di sekitar Batang maupun luar daerah.
“Alasan utamanya adalah karena orang tua menginginkan lembaga pendidikan yang mampu mengarahkan anak memiliki ilmu agama yang lebih mumpuni,” ujarnya saat mendampingi proses Matsama di MTs. NU Batang, Kabupaten Batang, pada Rabu (17/7/2024).
Peningkatan jumlah siswa baru ini selain karena sosialisasi yang intensif, juga didukung oleh keinginan orang tua agar anak-anak mereka memiliki karakter agama yang kuat.
“Tiap tahun jumlah siswa baru bertambah, tahun ini sudah ada 183 anak, yang melebihi kapasitas ruang. Dari Depok, Denasri, Klidang Lor dan Wetan, bahkan ke wilayah di luar jangkauan seperti Tegalsari,” tambah Boni.
Salah satu siswi baru, Novela dari SDN Denasri, mengungkapkan alasannya memilih melanjutkan pendidikan ke MTs karena termotivasi untuk mendalami ilmu agama. “Lebih milih MTs, karena diarahkan ibu, biar bisa jadi hafiz quran,” katanya.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Admin
Komentar
Baca Juga
Wealth Creation Performance: Pendekatan Baru CESGS UNAIR dalam Menilai Kepemimpinan Korporasi
Ilmu 12 jam lalu
Menempuh 16,5 Jam Demi AEE 2026, Perjuangan Siswi Asal Aceh Ini Tuai Apresiasi Rektor UNAIR
Ilmu 13 jam lalu
540 Mahasiswa UNNES Terima Beasiswa Rumah Amal
Ilmu 1 hari lalu
Empat Fakultas UNAIR Tawarkan Keunggulan Prospek Keilmuan, dari Kesehatan hingga Sosial
Ilmu 2 hari lalu
Rektor UNAIR Resmi Buka Airlangga Education Expo, Bekali Siswa Strategi Masuk Kampus Impian
Ilmu 2 hari lalu
Terkini
Dari Konten Parodi ke Bisnis Global, Khaby Lame Raih Kesepakatan Rp15,1 Triliun
Lifestyle 1 jam lalu
Persijap Jepara Banyak Datangkan Pemain Berpengalaman dari ISL
Sport 3 jam lalu
Diplomasi Prabowo Dari Menhan Hingga Presiden, Tetap Konsistensi Membela Kedaulatan Palestina
Ragam Nusantara 3 jam lalu
Pemkot Semarang Tambal Jalan Berlubang di Sejumlah Ruas Jalan
Ragam Nusantara 3 jam lalu
Kemenkum Jateng Ajak Masyarakat Manfaatkan Layanan Posbankum
Ragam Nusantara 4 jam lalu
Intim dan Khidmat, Ini Potret Bridesmaid & Groomsmen di Pernikahan Ranty Maria–Rayn Wijaya di Bali
Lifestyle 5 jam lalu
DWP Kemenkum Jateng Tebar Kepedulian di Panti Asuhan Rumah Anak Surga
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Menanti Momen Sempurna, Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Menikah di Tanggal Penuh Maknan
Lifestyle 6 jam lalu
TNI Tak Hanya Bersih-bersih Namuan Juga Lakukan Renovasi Rumah hingga Sekolah di Aceh Tamiang
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Di Era Presiden Prabowo, Indonesia Disebut Ekonom Global Jadi Primadona Investasi
Ekbis 7 jam lalu
Pengamat Puji Ketegasan Prabowo Tertibkan Tambang Ilegal, Kini Harga Timah Melonjak
Ekbis 8 jam lalu