RAGAM NUSANTARA

ILMU

JELAJAH

ITB Sambut Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2024/2025 dengan Beragam Jalur Penerimaan

NYALANUSANTARA, Bandung - Institut Teknologi Bandung (ITB) siap menyambut mahasiswa baru pada Tahun Akademik (TA) 2024/2025.

Pada tahun ini, ITB membuka empat jalur penerimaan mahasiswa baru, yaitu SNBP (SNBP Peminatan & SNBP Non Peminatan), SNBT, Seleksi Mandiri (SM-ITB), dan International Undergraduate Program (IUP).

Sebanyak 4.429 calon mahasiswa baru berhasil lolos seleksi melalui tiga jalur penerimaan S1, yaitu SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri.

Selain itu, 404 calon mahasiswa baru berhasil lolos seleksi melalui International Undergraduate Program (IUP).

Proses pendaftaran ulang telah selesai, dengan calon mahasiswa baru diberikan NIM, akun akses internet di ITB, dan seluruh fasilitas lainnya.

Untuk menyambut Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) TA 2024/2025, ITB telah memastikan kelancaran proses penerimaan dan perkuliahan dengan meningkatkan kualitas infrastruktur dan sarana prasarana pembelajaran. 

Rangkaian kegiatan PMB telah dimulai sejak awal Juli 2024, meliputi kuliah umum, penjelasan fasilitas kampus, peraturan dan ketentuan ITB, pemetaan kemampuan akademik, pemetaan kesehatan mental, dan berbagai kegiatan lainnya.


IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS


Editor: Admin

Komentar

Baca Juga

Terkini