MAN 2 Kudus Gelar Silaturahmi dan Serah Terima Santri Baru Boarding School Tahun Pelajaran 2025/2026
Intan Fitria - 13 Juli 2025 - VestibulaNYALANUSANTARA, Kudus- Kalau berharap dan ingin menjadikan anak yang saleh, orang tua harus bisa menjadi teladan bagi anak-anak (uswatun hasanah). Selain itu, jika bersedekah, niatkanlah untuk anak-anak kita.
Hal itu dikatakan Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kudus, H. Ali Musyafak, SAg, MPdI, saat memberikan sambutan dalam acara Silaturahmi dan Serah Terima Santri Baru Boarding School MAN 2 Kudus Tahun Pelajaran 2025/2026 di Auditorium MAN 2 Kudus pada Jumat, 11 Juli 2025.
“Kita juga harus memuliakan orang-orang alim dan mendidik anak-anak kita dengan penuh kasih sayang,” ungkap Ali Musyafak dalam keterangan resminya, Minggu 13 Juli 2024.
Musyafak menambahkan bahwa pihaknya bersama tenaga kependidikan di MAN 2 Kudus akan mengemban amanah orang tua dan wali murid sebaik-baiknya. Para guru akan mendidik siswa MAN 2 Kudus dengan penuh kasih sayang.
“Setiap pagi kami menyambut anak-anak kami dan mereka bersalaman agar ada ikatan antara anak-anak dan orang tua yang mendidik mereka di madrasah ini. Kami siap melayani dengan sepenuh hati,” tegasnya.
Musyafak pun menunjukkan prestasi yang telah ditorehkan MAN 2 Kudus. Dia mengatakan bahwa pada tahun ini 72 siswanya diterima melalui jalur seleksi nasional berdasarkan prestasi (SNBP) di banyak perguruan tinggi bergengsi di Indonesia.
“Capaian ini menempatkan madrasah kami sebagai terbanyak nomor satu di Kabupaten Kudus,” ujarnya.
Selain itu, 141 siswa MAN 2 Kudus juga tahun ini diterima melalui jalur seleksi nasional berdasarkan tes (SNBT) sehingga menjadikannya peringkat pertama di Jawa Tengah. Adapun 17 siswa MAN 2 Kudus diterima melalui jalur mandiri, 31 diterima melalui jalur SPAN PTKIN, 1 siswa diterima di perguruan tinggi di China, dan 3 siswa diterima di Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir.
“Semua ini membuktikan kualitas dan daya saing madrasah ini terus meningkat. Pencapaian ini ini patut kita syukuri. Prestasi luar biasa ini lahir dari kerja keras kolektif seluruh unsur madrasah, siswa, guru, hingga orang tua,” terangnya.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Redaksi
Komentar
Baca Juga
540 Mahasiswa UNNES Terima Beasiswa Rumah Amal
Ilmu 21 jam lalu
Empat Fakultas UNAIR Tawarkan Keunggulan Prospek Keilmuan, dari Kesehatan hingga Sosial
Ilmu 1 hari lalu
Rektor UNAIR Resmi Buka Airlangga Education Expo, Bekali Siswa Strategi Masuk Kampus Impian
Ilmu 1 hari lalu
Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng Dorong Bank Sampah Jadi Garda Depan Pengendalian Sampah
Ilmu 2 hari lalu
Undip Serahkan Alat Plasma Ozon dan Pengering Surya kepada Pemkab Temanggung
Ilmu 2 hari lalu
Terkini
Masuk Semarang Tanpa Dokumen Kesehatan, 120 Ton Bawang Bombay Ilegal Dimusnahkan Polisi
Ragam Nusantara 3 menit lalu
Antisipasi Resiko Banjir: Warga Kerja Bhakti Bersih-bersih Kali Banger, Pemkot Semarang Turunkan Alat Berat
Ragam Nusantara 1 jam lalu
Kemenkum Jateng Ikuti Sosialisasi KUHP Baru terkait Implementasi dan Tantangan Keberlakuan
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Kemenkum Jateng Komitmen Tingkatkan Kinerja di Triwulan Pertama 2026
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Ditjen Imigrasi Canangkan Strategi Optimalisasi Layanan dan Infrastruktur Guna Wujudkan Ekosistem Digital
Ragam Nusantara 3 jam lalu
Selama 2025, KAI Daop 4 Layani Hampir 6 Juta Penumpang
Ragam Nusantara 4 jam lalu
ANTAM Luncurkan Emas Batangan Bertema Year of The Horse untuk Sambut Imlek 2026
Lifestyle 6 jam lalu
Bali United FC Datangkan Tiga Pemain Baru, Johnny Jansen: Sesuai Kebutuhan
Sport 7 jam lalu
Bermain Disiplin, Jakarta Pertamina Enduro Pukul Telak 3-0 Popsivo Polwan
Sport 8 jam lalu
Dua Pemain Rekrutan Anyar Persija Mulai Tampil Impresif
Sport 9 jam lalu
Wabup Kulon Progo Hadiri HUT Kalurahan Pagerharjo ke-79
Ragam Nusantara 10 jam lalu