RAGAM NUSANTARA

ILMU

JELAJAH

Kemenparekraf Rilis Peta Perjalanan Wisata Jelang Libur Imlek 2024

NYALANUSANTARA, Jakarta - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) telah merilis peta perjalanan atau travel pattern yang akan memandu para wisatawan dalam menyambut libur Tahun Baru Imlek 2024, baik wisatawan nusantara (wisnus) maupun wisatawan mancanegara (wisman).

Menparekraf Sandiaga Uno menjelaskan dalam acara The Weekly Brief With Sandi Uno di Jakarta pada Senin (29/1/2024) bahwa libur panjang menjelang Tahun Baru Imlek memiliki potensi besar untuk mendatangkan wisman dan meningkatkan pergerakan wisnus. Pemerintah menargetkan kunjungan sebanyak 14,3 juta wisman dan 1,2 hingga 1,5 miliar pergerakan wisnus pada tahun 2024.

Peta perjalanan tersebut mencakup destinasi wisata populer seperti Jakarta, Surakarta (Solo), Semarang, Palembang, dan Singkawang. Salah satu fokus utama adalah kawasan Pecinan, yang merupakan tempat wisata dengan kekayaan budaya Tionghoa yang unik.

Menparekraf menekankan bahwa kawasan Pecinan menawarkan pengalaman yang kaya akan budaya Tionghoa, termasuk bangunan bersejarah, kegiatan sehari-hari masyarakat, atraksi wisata, kuliner, dan pusat pertokoan. 

Kawasan Pecinan di Glodok-Petak Sembilan Jakarta, Kauman Semarang, dan Pasar Gede Solo direkomendasikan sebagai tujuan utama untuk menyambut Tahun Baru Imlek dan perayaan Cap Go Meh.

Selain itu, destinasi wisata Pulau Kemaro Palembang di Sumatra menawarkan obyek wisata andalan Kota Palembang dengan tradisi seni barongsai, wayang orang Tiongkok, dan kesenian tradisional lainnya. 

Cap Go Meh Singkawang, Kalimantan Barat, yang masuk dalam Karisma Event Nusantara, juga menjadi sorotan dengan perayaan yang akan dilaksanakan pada 10-24 Februari 2024.


IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS


Editor: Admin

Komentar

Baca Juga

Terkini