RAGAM NUSANTARA

ILMU

JELAJAH

Menanti Momen Sempurna, Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Menikah di Tanggal Penuh Maknan

Dari Lokasi Syuting hingga Go Public

Kisah cinta Ranty dan Rayn bermula dari pertemuan mereka di lokasi syuting sinetron Cahaya Terindah pada 2019. Kedekatan yang terjalin perlahan berkembang menjadi hubungan asmara yang resmi pada 2020.

Selama beberapa tahun, keduanya memilih untuk menjaga privasi dan tidak terlalu mengekspos hubungan ke publik. Baru pada 2021, mereka mulai terbuka dan mengakui hubungan tersebut secara resmi.

Setelah empat tahun berpacaran, Rayn melamar Ranty pada 26 April 2024 di Disneyland Jepang, bertepatan dengan ulang tahun Ranty. Momen romantis itu menjadi sangat berkesan karena sesuai dengan impian Ranty yang sejak lama ingin dilamar di tempat tersebut.

Prosesi Tea Pai dan Kehangatan Sahabat

Dua tahun pascalamaran, Ranty dan Rayn menggelar prosesi pernikahan yang diawali dengan tradisi adat Tionghoa Tea Pai. Dalam prosesi ini, pasangan pengantin menyuguhkan teh kepada orang tua dan keluarga yang lebih tua sebagai simbol penghormatan serta permohonan restu.

Pernikahan mereka berlangsung khidmat dan hangat, dihadiri keluarga besar serta sahabat terdekat. Sejumlah artis yang merupakan sahabat Ranty, seperti Laura Theux, Dea Anissa, Sarah Keihl, dan Hana Saraswati, turut hadir sebagai bridesmaid, menambah suasana penuh kebahagiaan di hari istimewa tersebut.


IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS


Editor: Lulu

Komentar

Baca Juga

Terkini