RAGAM NUSANTARA

ILMU

JELAJAH

Volkswagen ID. Buzz Business Edition Meluncur di GIIAS 2025, Tawarkan Kenyamanan Mewah Seharga Rp 1,57 Miliar

NYALANUSANTARA, JAKARTA- Volkswagen Indonesia meramaikan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025 dengan meluncurkan varian terbaru dari kendaraan listrik mereka: ID. Buzz Business Edition. Kendaraan ini ditawarkan dengan harga Rp 1.575.000.000 (OTR Jakarta) dan mengusung tagline "Be a Bozz with ID. Buzz".

Salah satu daya tarik utama ID. Buzz Business Edition adalah kursi penumpang eksekutif elektrik yang dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal. Mulai dari headrest ergonomis, backrest yang bisa disesuaikan, hingga fitur ventilasi leher dan pemanas jok, semuanya hadir untuk memastikan pengalaman berkendara yang personal dan mewah.

Tak ketinggalan, tersedia juga Pneumatic Massage System, sistem pijat otomatis yang membantu meredakan kelelahan selama perjalanan jauh.

Kursi ini dilengkapi dengan Electric Leg Rest yang bisa diatur ketinggiannya, serta Retractable Touch Screen pada sandaran tangan untuk mengoperasikan seluruh fungsi kursi. Di area yang sama, terdapat pula cup holder dan pengisi daya nirkabel, menjamin kenyamanan sekaligus konektivitas bagi penumpang.

Slide rail depan-belakang memberikan fleksibilitas ekstra dalam pengaturan posisi duduk, menambah kesan eksklusif di dalam kabin.

Selain varian Business Edition, Volkswagen juga menawarkan dua opsi personalisasi ID. Buzz:

Interior Swivel Seats – kursi putar yang memudahkan interaksi antarpenumpang, cocok untuk diskusi atau perjalanan keluarga.

Eksterior Modifikasi – termasuk air suspension, velg ring 22, dan perpaduan warna matte grey dan Deep Black glossy yang mempertegas karakter sporty-modern kendaraan.

Dengan kombinasi teknologi, kenyamanan, dan desain, ID. Buzz Business Edition ditujukan bagi mereka yang menginginkan kendaraan listrik premium yang siap digunakan untuk keperluan bisnis maupun gaya hidup urban.


IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS


Editor: Lulu

Komentar

Baca Juga

Terkini