Pelajar MAN Batang Berbagi Perlengkapan Sekolah dan Kebutuhan Pokok ke Panti Asuhan
Red - 20 Juli 2024 - RegionalNYALANUSANTARA, Batang – Mengawali tahun ajaran baru, pelajar MAN Batang membagikan perlengkapan sekolah dan kebutuhan pokok ke sejumlah panti asuhan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) serta wujud nyata kepedulian terhadap sesama.
Bantuan tersebut berasal dari peserta didik baru, yang diharapkan mampu mencetak generasi yang peka terhadap keadaan sekitar.
Pembina OSIS MAN Batang, Mohammad Sahlan, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan menanamkan rasa empati kepada calon peserta didik baru dengan mengumpulkan berbagai kebutuhan.
“Bantuan kemudian ditasarufkan ke panti asuhan di sekitar MAN Batang. Semoga lewat MATSAMA, berbagi menjadi tradisi yang lestari sehingga keberadaan MAN Batang makin bermanfaat,” terangnya saat ditemui di MAN Batang, Kabupaten Batang, Jumat (19/7/2024).
Ia mengharapkan manfaat dari kegiatan ini tidak hanya dirasakan oleh civitas akademika MAN Batang, tetapi juga oleh masyarakat luas, termasuk mereka yang berada di panti asuhan.
Sementara itu, Panitia MATSAMA, Sevira Deswita, mengatakan bahwa kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa empati terhadap mereka yang membutuhkan.
“Semoga mampu mencetak generasi yang peka terhadap lingkungan terutama sesama pelajar,” ujarnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut sebagai tradisi yang positif di MAN Batang, mempererat hubungan antar siswa dan masyarakat sekitar, serta menanamkan nilai-nilai kemanusiaan yang mendalam pada diri para pelajar.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Admin
Komentar
Baca Juga
Diplomasi Prabowo Dari Menhan Hingga Presiden, Tetap Konsistensi Membela Kedaulatan Palestina
Ragam Nusantara 3 jam lalu
Pemkot Semarang Tambal Jalan Berlubang di Sejumlah Ruas Jalan
Ragam Nusantara 3 jam lalu
Kemenkum Jateng Ajak Masyarakat Manfaatkan Layanan Posbankum
Ragam Nusantara 4 jam lalu
DWP Kemenkum Jateng Tebar Kepedulian di Panti Asuhan Rumah Anak Surga
Ragam Nusantara 5 jam lalu
TNI Tak Hanya Bersih-bersih Namuan Juga Lakukan Renovasi Rumah hingga Sekolah di Aceh Tamiang
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Terkini
Dari Konten Parodi ke Bisnis Global, Khaby Lame Raih Kesepakatan Rp15,1 Triliun
Lifestyle 1 jam lalu
Persijap Jepara Banyak Datangkan Pemain Berpengalaman dari ISL
Sport 3 jam lalu
Diplomasi Prabowo Dari Menhan Hingga Presiden, Tetap Konsistensi Membela Kedaulatan Palestina
Ragam Nusantara 3 jam lalu
Pemkot Semarang Tambal Jalan Berlubang di Sejumlah Ruas Jalan
Ragam Nusantara 3 jam lalu
Kemenkum Jateng Ajak Masyarakat Manfaatkan Layanan Posbankum
Ragam Nusantara 4 jam lalu
Intim dan Khidmat, Ini Potret Bridesmaid & Groomsmen di Pernikahan Ranty Maria–Rayn Wijaya di Bali
Lifestyle 5 jam lalu
DWP Kemenkum Jateng Tebar Kepedulian di Panti Asuhan Rumah Anak Surga
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Menanti Momen Sempurna, Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Menikah di Tanggal Penuh Maknan
Lifestyle 6 jam lalu
TNI Tak Hanya Bersih-bersih Namuan Juga Lakukan Renovasi Rumah hingga Sekolah di Aceh Tamiang
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Di Era Presiden Prabowo, Indonesia Disebut Ekonom Global Jadi Primadona Investasi
Ekbis 7 jam lalu
Pengamat Puji Ketegasan Prabowo Tertibkan Tambang Ilegal, Kini Harga Timah Melonjak
Ekbis 8 jam lalu