Bersama 26 Pembangkit Lainnya, PLN Indonesia Power UBP Semarang Siap Dukung Swasembada Energi
Fatih Tarusbawa - 21 Januari 2025 - RegionalNYALANUSANTARA, Semarang– Presiden Prabowo Subianto bersama Menteri ESDM, Menteri BUMN serta Direktur Utama PT PLN (Persero) telah meresmikan proyek strategis ketenagalistrikan di 18 Provinsi seluruh Indonesia.
Proyek strategis ketenagalistrikan itu terdiri dari 26 pembangkit, 7 transmisi dan 4 gardu induk.
Pada kegiatan peresmian yang dilaksanakan secara hybrid, lokasi peresmian berada di PLTA Jatigede, Sumedang, Jawa Barat dan diikuti serentak oleh seluruh proyek lainnya melalui saluran Zoom Meeting.
Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU) Tambak Lorok, Semarang Jawa Tengah menjadi salah satu pembangkit yang diresmikan dalam kegiatan ini. Dengan kapasitas sebesar 850 Megawatt (MW), PLTGU bertipe combined cycle single shaft ini, menjadi pembangkit terbesar di Indonesia yang memiliki teknologi paling baru dan canggih sehingga mampu beroperasi secara efisien namun tetap ramah terhadap lingkungan.
Tak hanya itu, PLTGU ini memiliki kemampuan respon time yang cepat, yaitu mencapai 70 MW dalam 1 menit.
“Total listrik existing saat ini di seluruh Indonesia 101 GW, yg dikelola PLN sebanyak 72-75 GW. Dari 75 GW yang dikelola PLN tersebut, ada kurang lebih sekitar 15-16% yang menggunakan Energi Baru Terbarukan,’ ucap Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Indonesia, Bahlil Lahadalia selaku pada momen Peresmian Proyek Strategis Kelistrikan.
"Target perencanaan di tahun 2025, (penggunaan EBT) harus sudah mencapai 23%. Artinya, kita masih defisit sekitar 8.000 MW atau 8 GW. Tetapi, dengan kondisi yang ada, insha Allah kita bisa mengejar apa yang menjadi target kita semua," sambungnya.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Redaksi
Komentar
Baca Juga
Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah
Ragam Nusantara 23 menit lalu
Lapas Semarang Dorong Napi Produksi Kopi Sachet
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Viral Diserang RPG dan Senapan, Land Cruiser Wali Kota di Filipina Tetap Utuh
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Diplomasi Prabowo Dari Menhan Hingga Presiden, Tetap Konsistensi Membela Kedaulatan Palestina
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Pemkot Semarang Tambal Jalan Berlubang di Sejumlah Ruas Jalan
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Terkini
Vivo X200T Resmi Meluncur di India, Andalkan Kamera Zeiss dan Baterai Jumbo 6.200mAh
Tekno 19 menit lalu
Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah
Ragam Nusantara 23 menit lalu
Mohanlal Umumkan Film Baru L367, Kembali Berkolaborasi dengan Sutradara Vishnu Mohan
Lifestyle 26 menit lalu
Fakultas Hukum Unwahas Semarang Jalin Kerjasama dengan BTU Thailand
Ilmu 1 jam lalu
Ranbir Kapoor Pastikan Animal Park Baru Mulai Syuting pada 2027
Lifestyle 1 jam lalu
Lapas Semarang Dorong Napi Produksi Kopi Sachet
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Viral Diserang RPG dan Senapan, Land Cruiser Wali Kota di Filipina Tetap Utuh
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Dari Konten Parodi ke Bisnis Global, Khaby Lame Raih Kesepakatan Rp15,1 Triliun
Lifestyle 3 jam lalu
Persijap Jepara Banyak Datangkan Pemain Berpengalaman dari ISL
Sport 5 jam lalu
Diplomasi Prabowo Dari Menhan Hingga Presiden, Tetap Konsistensi Membela Kedaulatan Palestina
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Pemkot Semarang Tambal Jalan Berlubang di Sejumlah Ruas Jalan
Ragam Nusantara 5 jam lalu