Korban Rumah Rusak Akibat Lakalantas di Kalijambe Diberi Santunan Purworejo
Helmi Idham - 20 Mei 2025 - RegionalNYALANUSANTARA, Purworejo- Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH didampingi Pj Sekda Kabupaten Purworejo Drs R Achmad Kurniawan Kadir MPA bersama pejabat terkait, menyerahkan santunan untuk korban rumah rusak akibat lakalantas di Desa Kalijambe di Balai Desa Kalijambe, belum lama ini.
Santunan yang diberikan dari BAZNAS Purworejo sebesar Rp5 juta kepada Paiman yang tempat usahanya rata dengan tanah akibat tertimpa truk. Selain itu, juga menyerahkan logistik untuk para relawan jalan Kalijambe.
Yuli Hastuti dalam sambutannya mengatakan, musibah yang terjadi menjadi keprihatinan bersama. Selain itu juga menjadi perhatian pemerintah daerah, salah satunya Dishub Purworejo telah memasang lampu penerangan jalan di tiga titik baru.
"Santunan ini tentu tidak dapat menggantikan kerugian yang menimpa Pak Paiman. Tetapi jangan dilihat dari nominal, tetapi ini bentuk perhatian pemerintah daerah kepada korban," katanya.
Yuli mengucapkan terima kasih kepada seluruh relawan yang siap siaga 24 jam menjaga tanjakan di jalan Purworejo-Magelang Desa Kalijambe. Selain itu Bupati juga menanggapi terkait permintaan pelatihan khusus untuk relawan jalan dan akan dikoordinasikan dengan instansi terkait.
"Kami akan mengkoordinasikan permintaan positif ini. Bahkan mungkin bukan hanya untuk relawan penanganan di jalan tanjakan saja, tetapi relawan untuk kesiapsiagaan yang lainnya," imbuhnya.
Sebelum mengakhiri sambutan, ia menyampaikan pesan untuk semua pengguna jalan agar berhati-hati melewati jalan turunan Kalijambe. Sedang untuk Desa Kalijambe apabila membutuhkan bantuan dari pemerintah jangan sungkan untuk berkoordinasi.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Redaksi
Komentar
Baca Juga
Wabup Kulon Progo Hadiri HUT Kalurahan Pagerharjo ke-79
Ragam Nusantara 4 jam lalu
Sejak Ada Jembatan Gantung Cisurupan Garut, Kini Pelajar Tak Lagi Bolos Sekolah karena Terhadang Banjir
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Gandeng Generasi Muda Berperan dalam Keberlanjutan, Pertamina Luncurkan Gerakan Sebar Energi Baik
Ragam Nusantara 7 jam lalu
Pemdes Bulurejo Gelar Wayang Kulit dalam Rangka Sadranan, Bupati Kebumen Hadir dan Umumkan Pembangunan
Ragam Nusantara 8 jam lalu
Penarik Becak Sidoarjo Bersyukur Dapat Becak Listrik dari Presiden Prabowo
Ragam Nusantara 9 jam lalu
Terkini
ANTAM Luncurkan Emas Batangan Bertema Year of The Horse untuk Sambut Imlek 2026
Lifestyle 1 jam lalu
Bali United FC Datangkan Tiga Pemain Baru, Johnny Jansen: Sesuai Kebutuhan
Sport 1 jam lalu
Bermain Disiplin, Jakarta Pertamina Enduro Pukul Telak 3-0 Popsivo Polwan
Sport 2 jam lalu
Dua Pemain Rekrutan Anyar Persija Mulai Tampil Impresif
Sport 3 jam lalu
Wabup Kulon Progo Hadiri HUT Kalurahan Pagerharjo ke-79
Ragam Nusantara 4 jam lalu
Sejak Ada Jembatan Gantung Cisurupan Garut, Kini Pelajar Tak Lagi Bolos Sekolah karena Terhadang Banjir
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Gandeng Generasi Muda Berperan dalam Keberlanjutan, Pertamina Luncurkan Gerakan Sebar Energi Baik
Ragam Nusantara 7 jam lalu
Pemdes Bulurejo Gelar Wayang Kulit dalam Rangka Sadranan, Bupati Kebumen Hadir dan Umumkan Pembangunan
Ragam Nusantara 8 jam lalu
Penarik Becak Sidoarjo Bersyukur Dapat Becak Listrik dari Presiden Prabowo
Ragam Nusantara 9 jam lalu
Akankah Nam Ji Hyun Menerima Lamaran Moon Sang Min di Drama To My Beloved Thief?
Lifestyle 9 jam lalu
Presiden Prabowo Bawa Oleh-oleh dari Kunjungannya ke Luar Negeri Berupa Investasi Rp90 T
Ragam Nusantara 10 jam lalu