Bupati Gunungkidul Lakukan Monitoring KBM di Tingkat Transisi TK ke SD
Helmi Idham - 18 September 2025 - RegionalNYALANUSANTARA, Gunungkidul- Bupati Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih, yang juga menjabat sebagai Bunda Paud, bersama Kepala Dinas Pendidikan, Nunuk Setyowati, melakukan monitoring kegiatan belajar mengajar di tingkat transisi TK ke SD dengan tema "Transisi TK ke SD, Menyenangkan", pada Rabu 17 September 2025.
Kunjungan itu dilaksanakan di SD Baru Wonosari dan SD Pangkah Karangmojo sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas pendidikan di Gunungkidul.
Dalam kunjungannya, Bupati Gunungkidul menyampaikan pentingnya pendidikan disiplin sejak usia dini. Ia menekankan bahwa jika anak-anak diberi pendidikan yang baik sejak awal, mereka akan mampu berprestasi ketika melanjutkan ke SD. "Jika bibitnya diajarkan kedisiplinan yang baik, saat naik ke SD mereka dapat berprestasi, dan semua itu saling terkait," ujar Endah seusai monitoring.
Endah juga menilai bahwa mendidik anak usia dini bagaikan memahat batu, di mana pelajaran yang diberikan dengan baik akan tertanam dalam ingatan anak-anak dan menjadi bekal sepanjang hidup mereka. Oleh karena itu, ia mengingatkan bahwa sudah menjadi kewajiban untuk memberikan pendidikan akhlak yang baik, budi pekerti, budaya, dan tata krama yang benar.
“Ini akan melahirkan generasi yang berbudi luhur, berakhlak, dan memiliki tata krama yang baik,” tegasnya.
Selain memonitor kegiatan transisi TK ke SD, Kepala Dinas Pendidikan Nunuk Setyowati juga menjelaskan bahwa mereka melakukan peninjauan terhadap kegiatan Prasiaga di TK ABA 17 Karangmojo, yang merupakan kegiatan satu-satunya yang dilaksanakan di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Dalam rangka mendukung kegiatan belajar mengajar, Bupati Gunungkidul juga melakukan monitoring terhadap bantuan alat edukasi berupa laptop yang diberikan kepada sejumlah Kelompok Bermain dan TK. Sebanyak 189 alat edukasi telah disalurkan, dan Bupati berharap bantuan ini bisa meningkatkan kemampuan guru dalam mengajar serta kemampuan siswa dalam menyerap pelajaran.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Redaksi
Komentar
Baca Juga
Perkuat Wisata Kampung Batik Rejomulyo, Wali kota Agustina Hadirkan Workshop Kampung Batik
Ragam Nusantara 1 menit lalu
Presiden Prabowo Bahas Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bersama Zinedine Zidane di Davos
Ragam Nusantara 50 menit lalu
Resmikan Pasar Ikan Rejomulyo, Wali Kota Agustina Hidupkan Optimisme Pedagang Ikan
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Terobos Banjir, Brimob Polda Jateng Antar Ribuan Porsi Makanan ke Warga Kota Pekalongan
Ragam Nusantara 3 jam lalu
Pemkot Semarang Dukung Penguatan Peran NU Lewat Peresmian Gedung PCNU
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Terkini
Perkuat Wisata Kampung Batik Rejomulyo, Wali kota Agustina Hadirkan Workshop Kampung Batik
Ragam Nusantara 1 menit lalu
Presiden Prabowo Bahas Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bersama Zinedine Zidane di Davos
Ragam Nusantara 50 menit lalu
KKP Jamin Hak Keluarga Tiga ASN yang Gugur dalam Kecelakaan ATR 42-500
Ekbis 1 jam lalu
Resmikan Pasar Ikan Rejomulyo, Wali Kota Agustina Hidupkan Optimisme Pedagang Ikan
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Terobos Banjir, Brimob Polda Jateng Antar Ribuan Porsi Makanan ke Warga Kota Pekalongan
Ragam Nusantara 3 jam lalu
540 Mahasiswa UNNES Terima Beasiswa Rumah Amal
Ilmu 4 jam lalu
Pemkot Semarang Dukung Penguatan Peran NU Lewat Peresmian Gedung PCNU
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Lapas Semarang Pamerkan Produk Napi di Kota Lama
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Kali Pertama, Alpukat Segar dari Menglian di China Diekspor ke Pasar ASEAN
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Jujutsu Kaisen S3 Episode 4: Mahakarya Visual yang Lupa Membangun Hati
Lifestyle 7 jam lalu
ulasan Love Through a Prism: Romansa Seni yang Indah, Rapuh, dan Tetap Menghibur
Lifestyle 8 jam lalu