Hadapi Semen Padang, Persik Kediri Kembali Main di Stadion Brawijaya
Karso Aji - 24 November 2025 - SportNYALANUSANTARA, Kediri- Pendukung Persik Kediri bisa bernafas lega karena tim kesayangan mereka akan kembali bermain di Stadion Brawijaya Kota Kediri. Pada Kamis (27/11/2025) mendatang, Persik Kediri akan menjamu Semen Padang FC dalam laga pekan ke-14 BRI Super League 2025/26.
Kepastian mengenai digelarnya pertandingan ini disampaikan oleh Panitia Pelaksana (Panpel) Persik Kediri setelah menerima surat edaran resmi dari I.League, selaku operator kompetisi BRI Super League. Selain itu, izin dari Polres Kediri Kota juga sudah dikeluarkan untuk pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Brawijaya tersebut.
"Circular atau surat pemberitahuan resmi sudah kami terima dari I.League. Dalam surat itu dijelaskan jika laga antara Persik Kediri melawan Semen Padang akan berlangsung di Stadion Brawijaya Kota Kediri pada Kamis mendatang. Selain itu, izin dari pihak kepolisian setempat juga sudah kami terima dan memperbolehkan pertandingan tersebut digelar di Stadion Brawijaya Kota Kediri," ujar Tri Widodo, Ketua Panpel Persik Kediri.
Tri Widodo juga menginformasikan adanya perubahan jadwal pertandingan. Semula, laga ini dijadwalkan pada pukul 19.00 WIB, namun waktu kick off diubah menjadi pukul 15.30 WIB.
"Pertandingan digelar dengan penonton dengan kuota 5 ribu suporter. Namun, untuk suporter lawan dilarang hadir sesuai dengan regulasi liga," tambahnya.
Tiket pertandingan ini akan mulai dijual pada H-3 sebelum pertandingan. Untuk kelas Ekonomi, tiket dijual seharga 35 ribu, Kelas Utama 50 ribu, dan Kelas VIP 65 ribu.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Redaksi
Komentar
Baca Juga
Dortmund Pangkas Jarak dengan Bayern Jadi Delapan Poin di Pekan ke-19 Bundesliga
Sport 6 jam lalu
Bali United FC Datangkan Tiga Pemain Baru, Johnny Jansen: Sesuai Kebutuhan
Sport 8 jam lalu
Bermain Disiplin, Jakarta Pertamina Enduro Pukul Telak 3-0 Popsivo Polwan
Sport 9 jam lalu
Dua Pemain Rekrutan Anyar Persija Mulai Tampil Impresif
Sport 10 jam lalu
Manchester City Tekan Arsenal, Tottenham Gagal Menang di Pekan ke-23 Liga Inggris
Sport 1 hari lalu
Terkini
Cegah Kecelakaan Berulang, Satpol PP Kota Semarang Perbaiki Jalan Berlubang di Sompok
Ragam Nusantara 22 menit lalu
Masuk Semarang Tanpa Dokumen Kesehatan, 120 Ton Bawang Bombay Ilegal Dimusnahkan Polisi
Ragam Nusantara 1 jam lalu
Antisipasi Resiko Banjir: Warga Kerja Bhakti Bersih-bersih Kali Banger, Pemkot Semarang Turunkan Alat Berat
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Kemenkum Jateng Ikuti Sosialisasi KUHP Baru terkait Implementasi dan Tantangan Keberlakuan
Ragam Nusantara 3 jam lalu
Kemenkum Jateng Komitmen Tingkatkan Kinerja di Triwulan Pertama 2026
Ragam Nusantara 4 jam lalu
Ditjen Imigrasi Canangkan Strategi Optimalisasi Layanan dan Infrastruktur Guna Wujudkan Ekosistem Digital
Ragam Nusantara 4 jam lalu
Selama 2025, KAI Daop 4 Layani Hampir 6 Juta Penumpang
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Dortmund Pangkas Jarak dengan Bayern Jadi Delapan Poin di Pekan ke-19 Bundesliga
Sport 6 jam lalu
ANTAM Luncurkan Emas Batangan Bertema Year of The Horse untuk Sambut Imlek 2026
Lifestyle 7 jam lalu
Bali United FC Datangkan Tiga Pemain Baru, Johnny Jansen: Sesuai Kebutuhan
Sport 8 jam lalu
Bermain Disiplin, Jakarta Pertamina Enduro Pukul Telak 3-0 Popsivo Polwan
Sport 9 jam lalu