Gilbert Agius Masih Yakin PSIS Bisa Tembus 4 Besar
Aji Pamungkas - 17 April 2024 - SportNYALANUSANTARA, Balikpapan- PSIS Semarang gagal mendapatkan poin penuh pada laga pekan ke-31 BRI Liga 1 2023/24 melawan PSM Makassar yang diselenggarakan di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa (16/4) malam. Di pertandingan itu, PSIS kalah dengan skor 1-3.
PSIS sebenarnya sempat unggul lebih dulu di babak pertama lewat gol Tri Setiawan di menit ke-30. Namun kemudian PSIS kehilangan fokusnya dan harus kebobolan tiga gol dari PSM lewat Kenzo Nambu menit ke-58 dan dua gol dari Yakob Sayuri menit ke-60 dan 83.
Kekalahan tersebut membuat langkah Laskar Mahesa Jenar untuk menembus posisi 4 besar tertunda. Kini, PSIS masih terpaku dengan koleksi nilai 47 dan melorot ke posisi 6 klasemen sementara. Poin yang dimiliki Laskar Mahesa Jenar sama dengan yang dipunyai peringkat ke-4 Dewa United FC dan Madura United FC yang ada di posisi 5.
Hanya saja memang Madura United baru akan menjalani laga pekan ke-31 pada Rabu (17/4) dengan dijamu pemuncak klasemen Borneo FC Samarinda.
Menurut Pelatih PSIS Gilbert Agius, anak asuhnya pada babak pertama mampu mengendalikan permainan. Sayangnya karena anak asuhnya membuat kesalahan individual membuat mereka dihukum kekalahan. “Di babak pertama sebenarnya PSIS mampu mengendalikan permainan dan bisa cetak 1 gol. Namun memang PSM adalah tim yang bagus. Di babak kedua sayangnya PSIS membuat dua kesalahan individual yang berujung gol. Dan saat PSIS berjuang untuk mengembalikan ritme, PSM justru kembali mampu mencetak gol,” beber Agius.
Walau kalah, namun Gilbert Agius tak mau anak asuhnya menyerah begitu saja di tiga laga tersisa. "PSIS masih punya kesempatan untuk masuk ke babak 4 besar,” tandas pelatih asal Malta tersebut.
Pada laga pekan berikutnya, PSIS sudah dinanti RANS Nusantara FC pada laga yang akan digelar pada Senin (22/4) mendatang.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Redaksi
Komentar
Baca Juga
Dortmund Pangkas Jarak dengan Bayern Jadi Delapan Poin di Pekan ke-19 Bundesliga
Sport 7 jam lalu
Bali United FC Datangkan Tiga Pemain Baru, Johnny Jansen: Sesuai Kebutuhan
Sport 9 jam lalu
Bermain Disiplin, Jakarta Pertamina Enduro Pukul Telak 3-0 Popsivo Polwan
Sport 10 jam lalu
Dua Pemain Rekrutan Anyar Persija Mulai Tampil Impresif
Sport 11 jam lalu
Manchester City Tekan Arsenal, Tottenham Gagal Menang di Pekan ke-23 Liga Inggris
Sport 1 hari lalu
Terkini
10 Rescuer SAR Cilacap Dikirim ke Bandung Barat untuk Bantu Penanganan Longsor
Ragam Nusantara 39 menit lalu
Sengketa Batas Tanah Berujung Carok Maut di Jember, Satu Warga Tewas
Ragam Nusantara 47 menit lalu
Cegah Kecelakaan Berulang, Satpol PP Kota Semarang Perbaiki Jalan Berlubang di Sompok
Ragam Nusantara 1 jam lalu
Masuk Semarang Tanpa Dokumen Kesehatan, 120 Ton Bawang Bombay Ilegal Dimusnahkan Polisi
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Antisipasi Resiko Banjir: Warga Kerja Bhakti Bersih-bersih Kali Banger, Pemkot Semarang Turunkan Alat Berat
Ragam Nusantara 3 jam lalu
Kemenkum Jateng Ikuti Sosialisasi KUHP Baru terkait Implementasi dan Tantangan Keberlakuan
Ragam Nusantara 4 jam lalu
Kemenkum Jateng Komitmen Tingkatkan Kinerja di Triwulan Pertama 2026
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Ditjen Imigrasi Canangkan Strategi Optimalisasi Layanan dan Infrastruktur Guna Wujudkan Ekosistem Digital
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Selama 2025, KAI Daop 4 Layani Hampir 6 Juta Penumpang
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Dortmund Pangkas Jarak dengan Bayern Jadi Delapan Poin di Pekan ke-19 Bundesliga
Sport 7 jam lalu
ANTAM Luncurkan Emas Batangan Bertema Year of The Horse untuk Sambut Imlek 2026
Lifestyle 9 jam lalu