Meski Kurang Pengalaman, Persijap Siap Tempur Lawan Arema FC di Jepara
Helmi Idham - 27 Agustus 2025 - SportNYALANUSANTARA, Jepara- Persijap Jepara akan menjamu Arema FC dalam laga pekan keempat BRI Super League 2025/26 di Stadion Gelora Bumi Kartini (SGBK), Jepara, pada Sabtu (30/8/2025) pukul 15.30 WIB. Pertandingan itu menjadi ajang penting bagi tim tuan rumah, yang dihantui hasil buruk pada pertemuan terakhir dengan Arema FC.
Sudah 11 tahun sejak kedua tim terakhir bertemu dalam pertandingan resmi, tepatnya pada 5 September 2014, yang berakhir dengan kemenangan telak 8-0 untuk Arema FC. Meskipun jarak waktu yang panjang, hasil tersebut tetap menjadi catatan penting dalam menghadapi laga mendatang.
Pertandingan ini akan menjadi pertemuan ke-18 antara kedua tim. Arema FC unggul dengan rekor yang lebih baik, meraih 13 kemenangan. Sementara Persijap hanya mencatatkan satu kemenangan dalam sejarah pertemuan ini, yaitu pada laga uji coba tahun 2008. Tiga laga lainnya berakhir imbang.
Setelah 11 tahun absen di kasta tertinggi, Persijap harus menghadapi tantangan berat, terutama dalam hal pengalaman. Hal ini diakui oleh pelatih Mario Lemos, yang setelah kekalahan 1-3 dari Borneo FC Samarinda pada pekan ketiga, mengungkapkan bahwa timnya kalah pengalaman dibandingkan dengan klub-klub lain di BRI Super League musim ini.
"Kelebihan mereka (Borneo FC) adalah punya banyak pemain berpengalaman. Bandingkan dengan Persijap yang memiliki beberapa pemain yang baru merasakan atmosfer di kasta BRI Super League. Kami akan perbaiki lagi ke depannya,” ujar Mario Lemos.
Di sisi lain, Arema FC memulai musim ini dengan performa yang cukup baik. Hingga pekan ketiga, tim berjuluk Singo Edan ini belum pernah terkalahkan. Terakhir, mereka meraih kemenangan dramatis 2-1 atas Bhayangkara Presisi Lampung FC berkat gol menit akhir dari Dalberto Luan.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada pemain karena mereka sudah bekerja keras sampai kami bisa mendapatkan tiga poin," ujar pelatih Arema FC, Marcos Santos, usai pertandingan tersebut.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Redaksi
Komentar
Baca Juga
Manchester City Tekan Arsenal, Tottenham Gagal Menang di Pekan ke-23 Liga Inggris
Sport 18 jam lalu
Jepang U-23 Cetak Sejarah, Libas China 4-0 dan Raih Gelar Ketiga Piala Asia
Sport 19 jam lalu
Bayern Tersandung di Allianz Arena, Leipzig Bangkit dan Persaingan Bundesliga Kian Ketat
Sport 21 jam lalu
Perkokoh Posisi Gelandang, PSIS Pinjam Pemain dari PSMS Medan
Sport 2 hari lalu
Lyon Lolos Otomatis ke 16 Besar, Celta Vigo Tekuk Lille di Liga Europa
Sport 2 hari lalu
Terkini
Perkuat Wisata Kampung Batik Rejomulyo, Wali kota Agustina Hadirkan Workshop Kampung Batik
Ragam Nusantara 9 menit lalu
Presiden Prabowo Bahas Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bersama Zinedine Zidane di Davos
Ragam Nusantara 58 menit lalu
KKP Jamin Hak Keluarga Tiga ASN yang Gugur dalam Kecelakaan ATR 42-500
Ekbis 2 jam lalu
Resmikan Pasar Ikan Rejomulyo, Wali Kota Agustina Hidupkan Optimisme Pedagang Ikan
Ragam Nusantara 2 jam lalu
Terobos Banjir, Brimob Polda Jateng Antar Ribuan Porsi Makanan ke Warga Kota Pekalongan
Ragam Nusantara 3 jam lalu
540 Mahasiswa UNNES Terima Beasiswa Rumah Amal
Ilmu 4 jam lalu
Pemkot Semarang Dukung Penguatan Peran NU Lewat Peresmian Gedung PCNU
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Lapas Semarang Pamerkan Produk Napi di Kota Lama
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Kali Pertama, Alpukat Segar dari Menglian di China Diekspor ke Pasar ASEAN
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Jujutsu Kaisen S3 Episode 4: Mahakarya Visual yang Lupa Membangun Hati
Lifestyle 7 jam lalu
ulasan Love Through a Prism: Romansa Seni yang Indah, Rapuh, dan Tetap Menghibur
Lifestyle 8 jam lalu