Prabowo Salurkan Bantuan Beras ke 18,3 Juta Keluarga, Target Tuntas Juli

Prabowo Salurkan Bantuan Beras ke 18,3 Juta Keluarga, Target Tuntas Juli

NYALANUSANTARA, JAKARTA- Presiden Prabowo Subianto akan menyalurkan bantuan beras kepada 18,3 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebagai stimulus ekonomi nasional di kuartal II 2025. Setiap keluarga akan menerima 20 kg beras untuk dua bulan, yakni Juni dan Juli, yang akan dibagikan sekaligus demi efisiensi distribusi.

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi menyampaikan bahwa bantuan menggunakan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) dan telah disetujui langsung oleh Presiden dalam rapat terbatas pada 2 Juni lalu.

“Target penyaluran mulai akhir Juni hingga pertengahan Juli. Bulog akan menyiapkan distribusi secara paralel,” ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (9/6).

Basis data penerima mengacu pada Data Tunggal Sosial dan Ekonomi Nasional (DTSEN) yang telah diverifikasi lintas lembaga seperti Bappenas, BPS, BPKP, dan Kemensos. Saat ini, 16,5 juta data sudah tervalidasi, dan angka penerima diperkirakan mencapai 18,3 juta.

“Pesan Bapak Presiden jelas: bantuan harus tepat sasaran, tidak boleh meleset,” tegas Arief.

Anggaran program diperkirakan mencapai Rp 4,9 triliun. Bantuan ditujukan untuk kelompok masyarakat pada desil 1 hingga 7, dengan prioritas distribusi di wilayah 3TP (Tertinggal, Terdepan, Terluar, dan Perbatasan), termasuk wilayah timur Indonesia.

Bapanas menargetkan 95% distribusi selesai pada pertengahan Juli, termasuk ke wilayah terpencil seperti Puncak Jaya, Papua. Untuk kelancaran distribusi, Bapanas juga menggandeng TNI dan Polri sebagai pengawal logistik.


Editor: Lulu

Terkait

Komentar

Terkini