Semangat #POCOnyaBeraksi Terus Berkibar di 2024

NYALANUSANTARA, Jakarta- #POCOnyaBeraksi, sebuah kampanye dari POCO untuk mengajak anak-anak muda beraksi mengejar mimpi, kian berkibar tahun ini. Hal ini terbukti dengan suksesnya gelaran POCO Extreme League by Team Liquid AURA dan #POCOnyaBeraksi of the Month.
Andi Renreng, selaku Associate Director Marketing POCO Indonesia, mengatakan sejak tahun 2021, POCO terus mendobrak semangat anak-anak muda untuk berani beraksi mengejar mimpi melalui kampanye #POCOnyaBeraksi.
"Di tahun 2024 ini, POCO Extreme League by Team Liquid AURA dan #POCOnyaBeraksi of the Month menjadi bagian dari kampanye tersebut. Kegiatan ini telah memperoleh antusiasme yang luar biasa dari POCO Fans dari berbagai kota di Indonesia, sehingga #POCOnyaBeraksi makin berkibar, dan makin banyak pula anak muda yang berkesempatan untuk mewujudkan mimpinya,” bebernya.
POCO Extreme League by Team Liquid AURA
Ajang mencari talenta-talenta muda yang berani beraksi melalui pertarungan di game Mobile Legend: Bang Bang (MLBB) ini telah menyelesaikan kompetisi di kota Palembang. Dari sebanyak 72 tim yang bersaing, Aoshi Esports tampil sebagai pemenang yang akan berangkat menuju putaran final di Jakarta.
Selanjutnya, POCO Extreme League by Team Liquid AURA akan segera menyambangi Bandung dan Manado, tentunya untuk mencari bibit-bibit unggul skena MLBB yang punya nyali untuk mewujudkan mimpi menjadi pro player.
FYI, pada peluncuran POCO Extreme League by Team Liquid AURA yang digelar pertengahan Juli tahun ini di Jakarta, Team Liquid AURA menjajal langsung performa POCO Pad. Tablet pertama dari POCO ini membuktikan kalau POCO nggak cuma selalu menghadirkan hape dengan performa ekstrem, tapi juga tablet yang nggak kalah ekstrem performanya. POCO Pad selain sanggup memenuhi kebutuhan penggunanya akan produktivitas, juga mendukung para penggemar gamer dan streamer, sesuai passion anak-anak muda.
#POCOnyaBeraksi of the Month
Kegiatan yang satu ini selain keren juga inspiratif banget. #POCOnyaBeraksi of the Month mencari anak muda yang berani berbeda, kreatif, dan tentunya mengobarkan semangat #POCOnyaBeraksi. POCO telah menemukan dua anak muda yang aksinya dinobatkan sebagai #POCOnyaBeraksi of the Month.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Jakarta– POCO Indonesia, brand teknologi global yang…
NYALANUSANTARA, Jakarta – Bagi kamu yang belum sempat…
Terkini
NYALANUSANTARA, Jakarta– Badan Karantina Indonesia (Barantin) bekerja sama…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Kecelakaan maut terjadi di Gerbang Tol…
NYALANUSANTARA, Sleman- Kasus penembakan lima pekerja migran Indonesia…
NYALANUSANTARA, Surabaya- Menuju wajah baru kepemimpinan Rektor 2025-2030,…
NYALANUSANTARA, Surabaya- Keselamatan nyawa manusia merupakan aspek penting…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Beberapa hari lalu ramai beredar video…
NYALANUSANTARA, Jepara- Kepemimpinan Edy Supriyanta selama menjadi Penjabat…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Setelah sebelumnya mendapatkan persetujuan dari Komisi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Komisi XIII DPR RI telah menyetujui…
NYALANUSANTARA, Semarang- Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Australia Barat, negara bagian terluas di…
Komentar