Sopir Diduga Ngantuk, Truk Tabrak Median Jalan di Ungaran
NYALANUSANTARA, Ungaran- Kejadian kecelakaan tunggal terjadi di Jalan utama Semarang-Solo, tepatnya di jalan Diponegoro, Ungaran, Kabupaten Semarang pada Jumat dini hari 8 November 2024.
Kecelakaan tunggal yang dialami 1 unit truk dump bermuatan pasir ini, sedianya akan bongkar muat di Kabupaten Kudus. Menurut penuturan Kaur Bin Ops Sat Lantas Polres Semarang Iptu Sutarto, kejadian terjadi sekitar pukul 03.30 Wib.
"Truk muat pasir sekiranya akan bongkar muat di Kudus dari Muntilan, Magelang. Dan dugaan awal truk L 9452 RK dikemudikan Bambang Winarno (37) warga Kabupaten Kudus, saat di lokasi kejadian mengalami kantuk sehingga naik ke median jalan, dan terguling ke kiri menutup seluruh jalur dari arah Solo ke Semarang," ungkapnya.
Iptu Sutarto menegaskan bahwa dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materiil. Selanjutnya pihaknya juga menuturkan bahwa atas kejadian ini, terjadi antrean dari kedua arah sepanjang kurang lebih 1.5 Kilometer
"Kendala kami saat evakuasi adalah pemindahan material pasir yang dibawa truk tersebut, ditambah jam pagi yang merupakan jam berangkat aktivitas baik kerja maupun sekolah," kata dia.
Pengemudi truk, Bambang dalam keterangan menuturkan, pihaknya sebelum kejadian menghindari dua sepeda motor yang hendak masuk ke arah Undaris.
Saat ini, untuk truk yang mengalami kecelakaan telah diamankan Satlantas Polres Semarang. Dan saat evakuasi berlangsung, Satlantas memberlakukan Contra Flow dari arah Solo ke Semarang.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Ungaran – Pelaksanaan ibadah haji Kabupaten Semarang…
NYALANUSANTARA, Semarang - Maxim, salah satu layanan transportasi…
Terkini
NYALANUSANTARA, Kebumen- Geopark Kebumen akan menjadi tuan rumah…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Kementerian Agama (Kemenag) mendukung langkah Pemerintah…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi),…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka meminta…
NYALANUSANTARAM, Jakarta- Inspektorat Jenderal Kementerian Agama (Itjen Kemenag)…
NYALANUSANTARA, Jakarta– PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik),…
NYALANUSANTARA, Purworejo- Kabupaten Purworejo, seperti halnya Indonesia secara…
NYALANUANTARA, Jakarta– Serikat Mahasiswa Universitas Paramadina menyelenggarakan Kuliah…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Pelatih Liverpool, Arne Slot, mengisyaratkan bahwa…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Persija Jakarta berhasil mengawali periode padat…
NYALANUSANTARA, Semarang– Setelah hampir satu tahun menjadi tim…
Komentar