Satya Wacana Salatiga Dipaksa Menyerah Hangtuah Jakarta
NYALANUSANTARA, Semarang- Pertandingan dramatis tersaji dalam laga lanjutan Indonesia Basketball League (IBL) 2025, yang mempertemukan tuan rumah Satya Wacana Salatiga (SWS) melawan Hangtuah Jakarta (HTJ) yang digelar di GOR Basket Prof Dr dr Susilo Wibowo, pada Minggu 9 Februari 2025.
Kedua tim tampil sengit sejak kuarter pertama, dan saling kejar poin terjadi sepanjang pertandingan.
Adonys Henriquez, pemain Hangtuah Jakarta, menjadi motor serangan utama yang mendobrak pertahanan tim tuan rumah, yang dikenal dengan julukan The Saint Salatiga. Meski begitu, Satya Wacana Salatiga tidak tinggal diam, terus memberikan perlawanan sengit sepanjang pertandingan.
Perolehan poin di setiap kuarter mencerminkan ketatnya pertandingan: 18-18, 32-36, 55-57, dan akhirnya berakhir dengan skor 71-76 untuk kemenangan Hangtuah Jakarta. Di detik-detik terakhir, hanya selisih dua poin yang memisahkan kedua tim, dengan HTJ unggul 73-71.
Momentum kunci terjadi ketika Adonys menambah satu poin lewat tembakan gratis, disusul oleh tembakan dua poin dari Fisyaiful Amir, yang semakin memperpanjang jarak dan mengunci kemenangan Hangtuah.
Pelatih Hangtuah Jakarta, Wahyu Widayat Jati, mengungkapkan bahwa timnya sebenarnya bermain dalam kondisi yang kurang ideal. Selain padatnya jadwal, mereka hanya memiliki satu pemain asing, yakni Adonys.
“Kita sangat kekurangan waktu untuk recovery karena Sabtu (8/2) siang kami bermain di Solo, dan sekarang kembali bertanding di siang hari. Namun, ini adalah permainan terbaik yang bisa kami berikan, dan ternyata kami bisa menang,” ujarnya.
Wahyu juga menyoroti pentingnya kerjasama tim yang solid, terutama dalam memanfaatkan setiap momentum untuk mencetak poin. Meskipun timnya kalah dalam beberapa statistik, ia merasa puas dengan semangat juang yang ditunjukkan oleh pemain. “Anak-anak telah bermain dengan baik dan keras,” tambahnya.
Di sisi lain, Pelatih SWS, Jerry Lolowang, mengakui bahwa meskipun timnya kalah, mereka telah memberikan permainan terbaik. Dengan selisih poin yang relatif tidak banyak, Jerry melihat ada peningkatan signifikan dibandingkan pertemuan sebelumnya dengan Hangtuah Jakarta.
“Mereka (HTJ) memang memberikan kami permainan yang keras, tapi itu sudah kami antisipasi. Kami akan fokus pada pertandingan selanjutnya,” ujarnya.
Jerry juga menilai kekalahan tipis ini sebagai tanda progress positif. “Kami sempat mendominasi meskipun mereka unggul dalam kolektivitas. Kita masih punya banyak lubang untuk diperbaiki, tapi tadi kami bermain dengan baik dan asik,” pungkasnya.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Semarang- Bertanding dihadapan suporternya sendiri, Satya Wacana…
NYALANUSANTARA, Semarang– Gelaran Indonesian Basketball League (IBL) 2025…
Terkini
NYALANUSANTARA, Jakarta- Menyambut Tahun Baru Imlek 2026 (2577…
NYALANUSANTARA, Gianyar– Bali United FC mengambil langkah terukur…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Jakarta Pertamina Enduro (JPE) sukses meraih…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Dua rekrutan anyar Persija Jakarta, Fajar…
NYALANUSANTARA, Kulon Progo- Kalurahan Pagerharjo, Kapanewon Samigaluh, tampak…
NYALANUSANTARA, Garut - Kehadiran Jembatan Gantung di Desa…
NYALANUSANTARA, Jakarta– PT Pertamina (Persero) menguatkan komitmennya terhadap…
NYALANUSANTARA, Kebumen- Pemerintah Desa Bulurejo, Kecamatan Ayah, menggelar…
NYALANUSANTARA, Sidoarjo— Para penarik becak di Kabupaten Sidoarjo,…
NYALANUSANTARA, SEOUL- Drama terbaru KBS 2TV To My Beloved…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Presiden Prabowo Subianto tiba kembali di…
Komentar