Tak Terima Kalah, Media China Tuding Kambuya Lakukan Diving

NYALANUSANTARA, Jakarta- Kemenangan Timnas Indonesia atas China, menjadi salah satu ulasan media massa di China. Salah satunya media, Sohu, yang memberikan kritik tajam atas kekalahan tim nasional mereka dari Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Sohu menuding kemenangan Indonesia terjadi karena aksi Ricky Kambuaya yang diduga melakukan diving di kotak penalti.
Pertandingan yang berlangsung pada Kamis malam, 5 Juni 2025, berakhir dengan kemenangan 1-0 untuk Indonesia. Ole Romeny menjadi pencetak satu-satunya gol melalui eksekusi penalti.
Penalti diberikan setelah Yang Zexiang dinilai melanggar Kambuaya di area pertahanan China. Meskipun pada awalnya wasit tidak memberikan pelanggaran, keputusan berubah setelah tayangan ulang VAR ditinjau.
Dalam laporannya, Sohu menyebut keputusan wasit tidak adil dan menyiratkan bahwa Kambuaya dengan sengaja menjatuhkan diri guna mendapatkan keuntungan dari situasi tersebut.
"Penalti itu menjadi pembuka keunggulan bagi Indonesia. Namun, banyak penggemar meyakini bahwa keputusan tersebut berasal dari situasi yang tidak meyakinkan dan cenderung menguntungkan satu pihak. Apakah benar China ditipu oleh aksi itu?" tulis Sohu.
Sohu juga mengkritik Yang Zexiang, menyebut ia seharusnya dapat menghindari kontak fisik dalam situasi yang berpotensi dimanfaatkan lawan untuk mencari pelanggaran.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Jakarta– Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders, dipastikan…
NYALANUSANTARA, Semarang – PT KAI Wisata menghadirkan pengalaman…
Terkini
NYALANUSATARA, BANJARMASIN- Oppo resmi meluncurkan dua ponsel terbaru di…
NYALANUSANTARA, KOBE- Penasaran dengan tanggal dan waktu rilis bab…
NYALANUSANTARA, SEMARANG- Kecelakaan lalu lintas maut terjadi di Jalan…
NYALAUSANTARA, JAKARTA- Sebuah acara dialog pelestarian warisan budaya China-ASEAN,…
NYALANUSANTARA, BEIJING- Jalur Kereta China-Laos melambangkan cita-cita Laos untuk…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Samsung Galaxy S24 FE 5G diluncurkan di…
NYALANUSANTARA, DEPOK- Honda, produsen mobil asal Jepang, merilis varian…
Gulshan Arora, diperankan dengan intensitas yang tenang oleh…
Indonesia kembali menghadirkan karya sinematik menarik lewat film…
Tahun ini, saya menemukan film yang paling membekas…
NYALANUSANTARA, NGAWI- Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Raya Ring…
Komentar