POCO C75: Hape Gaming Terbaik Harga Sejutaan, Hadir dengan Performa Savage untuk Anak Muda!

POCO C75: Hape Gaming Terbaik Harga Sejutaan, Hadir dengan Performa Savage untuk Anak Muda!

NYALANUSANTARA, Jakarta – Generasi muda Indonesia semakin cerdas dalam memilih perangkat teknologi yang sesuai dengan kebutuhan hiburan mereka, terutama dalam gaming. 

Menyadari kebutuhan ini, POCO meluncurkan POCO C75, smartphone baru yang dikenal sebagai #SiPalingSavage, dengan harga sejutaan namun tetap memiliki performa andal untuk gaming.

Hape Gaming Harga Sejutaan dengan Performa Savage

Jeksen, Product Marketing Manager POCO Indonesia, menjelaskan, “POCO C75 memang dirancang untuk para gamer. Berkat performa savage-nya, hape ini cocok untuk main game populer seperti Mobile Legends dan berbagai game kasual lainnya tanpa kendala. Dan yang paling penting, harganya ramah di kantong, yaitu hanya sejutaan, jadi pas banget buat anak muda.”

Ditenagai Helio G81 Ultra, Layar 6,88 Inci dengan Refresh Rate 120Hz

Dijuluki sebagai #SiPalingSavage, POCO C75 mengandalkan chipset Helio G81 Ultra yang khusus dibuat untuk POCO. Chipset ini meraih skor AnTuTu di atas 270.000, melampaui performa pendahulunya, POCO C65. 

Dilengkapi dengan RAM hingga 16GB (8GB RAM + 8GB dengan fitur memory extension) dan memori internal hingga 256GB, POCO C75 menjanjikan performa lancar bahkan saat multitasking dan gaming.


Editor: Admin

Terkait

Komentar

Terkini