Persiapan Merger BPR-BKK Batang Menuju Bank Perekonomian Rakyat Syariah
Red - 21 September 2024 - EkbisNYALANUSANTARA, Batang - Rencana penggabungan Bank Perkreditan Rakyat Badan Kredit Kecamatan (BPR-BKK) Kabupaten Batang dengan BPR-BKK lain di Jawa Tengah terus dimatangkan untuk memenuhi Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) yang mengharuskan proses merger. Langkah ini diproyeksikan akan membentuk Bank Perekonomian Rakyat Syariah.
Direktur Utama BKK Batang, Teguh Supriyanto, menjelaskan bahwa pihaknya sedang melakukan pembinaan terhadap seluruh pegawai dalam rangka mempersiapkan merger 33 BPR-BKK se-Jawa Tengah, termasuk BPR-BKK Kabupaten Batang.
“Kami memberikan pembinaan kepada semua pegawai dalam rangka mempersiapkan merger menjadi Bank Perekonomian Rakyat Syariah. OJK memberikan tenggat waktu tiga tahun untuk persiapan, termasuk memastikan kesejahteraan pegawai tetap terjamin,” ujar Teguh saat ditemui pada acara Pembinaan Pegawai di Hotel Sendang Sari, Kabupaten Batang, Sabtu (21/9/2024).
Ia menambahkan, meskipun nanti terjadi perubahan, seperti perubahan sistem teknologi informasi dan status kantor, kesejahteraan dan posisi pegawai tidak akan terganggu.
Terkait kontribusi terhadap pemerintah daerah, BPR-BKK Kabupaten Batang menyumbang dividen sebesar Rp400,7 juta, meskipun penyertaan modal terbesar masih berasal dari Provinsi.
Penjabat (Pj) Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki, menegaskan bahwa pembinaan ini bertujuan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) agar kinerja perusahaan semakin baik.
“Pembinaan ini dilakukan agar SDM BPR-BKK Batang semakin profesional dalam meningkatkan laba dan aset perusahaan, mengingat persaingan di sektor perbankan semakin ketat,” ujarnya.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Admin
Komentar
Baca Juga
KKP Jamin Hak Keluarga Tiga ASN yang Gugur dalam Kecelakaan ATR 42-500
Ekbis 14 jam lalu
SIG Pasok 115 Ribu Ton Semen untuk RDMP Balikpapan, Dukung Kemandirian Energi Nasional
Ekbis 1 hari lalu
Ultrajaya Investasi Rp1,14 Triliun untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis
Ekbis 1 hari lalu
PU dan Hutama Karya Percepat Perbaikan Jalan Lintas Sumatera Pascabencana di Sumut
Ekbis 1 hari lalu
Pemprov Riau Beri Batas Tiga Bulan untuk Penertiban Sawit di Taman Nasional Tesso Nilo
Ekbis 4 hari lalu
Terkini
ANTAM Luncurkan Emas Batangan Bertema Year of The Horse untuk Sambut Imlek 2026
Lifestyle 1 jam lalu
Bali United FC Datangkan Tiga Pemain Baru, Johnny Jansen: Sesuai Kebutuhan
Sport 2 jam lalu
Bermain Disiplin, Jakarta Pertamina Enduro Pukul Telak 3-0 Popsivo Polwan
Sport 3 jam lalu
Dua Pemain Rekrutan Anyar Persija Mulai Tampil Impresif
Sport 4 jam lalu
Wabup Kulon Progo Hadiri HUT Kalurahan Pagerharjo ke-79
Ragam Nusantara 5 jam lalu
Sejak Ada Jembatan Gantung Cisurupan Garut, Kini Pelajar Tak Lagi Bolos Sekolah karena Terhadang Banjir
Ragam Nusantara 6 jam lalu
Gandeng Generasi Muda Berperan dalam Keberlanjutan, Pertamina Luncurkan Gerakan Sebar Energi Baik
Ragam Nusantara 7 jam lalu
Pemdes Bulurejo Gelar Wayang Kulit dalam Rangka Sadranan, Bupati Kebumen Hadir dan Umumkan Pembangunan
Ragam Nusantara 8 jam lalu
Penarik Becak Sidoarjo Bersyukur Dapat Becak Listrik dari Presiden Prabowo
Ragam Nusantara 9 jam lalu
Akankah Nam Ji Hyun Menerima Lamaran Moon Sang Min di Drama To My Beloved Thief?
Lifestyle 10 jam lalu
Presiden Prabowo Bawa Oleh-oleh dari Kunjungannya ke Luar Negeri Berupa Investasi Rp90 T
Ragam Nusantara 10 jam lalu