Pemkab Gunungkidul Fokus pada Kesehatan Remaja dan Gerakan Hidup Sehat di Peringatan HKN ke-61
NYALANUSANTARA, Gunungkidul– Setiap tanggal 12 November, Indonesia memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) untuk mengingatkan masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan. Tahun 2025, peringatan HKN memasuki usia ke-61 dengan tema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat”.
Pada momen ini, Dinas Kesehatan Gunungkidul menggelar berbagai kegiatan untuk mendorong masyarakat menjaga kesehatan, salah satunya melalui Senam Bersama dan Kampanye Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas).
Kegiatan tersebut diadakan dalam rangka memperingati HKN ke-61, dengan tujuan utama untuk mengedukasi masyarakat, khususnya para remaja, mengenai pentingnya hidup sehat dan aktif. Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Ismono, menekankan pentingnya gaya hidup sehat bagi generasi muda.
"Kami ingin remaja kita sehat dan bugar karena kalian adalah generasi penerus. Terlebih para perempuan, karena kalian yang akan melahirkan generasi-generasi berikutnya," ujar Ismono dalam acara yang berlangsung pada Selasa 18 November 2025.
Bupati Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih, turut mengingatkan para remaja untuk memprioritaskan kesehatan mereka sejak dini. "Jaga kesehatan, perhatikan pola makan, terutama makanan manis karena sekarang ini bahkan anak muda pun bisa terkena diabetes. Jangan lupa untuk berolahraga dan perbanyak aktivitas gerak," pesan Bupati Endah.
Selain itu, Bupati Endah juga mengajak siswa-siswa untuk berpartisipasi dalam gerakan penanaman sayuran di lingkungan rumah. Ia memberikan bibit tanaman kepada para siswa sebagai bagian dari kampanye hidup sehat.
Selain senam bersama, kegiatan lain yang digelar adalah Gerakan Minum Tablet Penambah Darah (TTD) yang diikuti oleh remaja, khususnya untuk mencegah anemia, terutama pada remaja putri. Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Ismono, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengatasi masalah anemia yang cukup tinggi di wilayah tersebut.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Gunungkidul- Wakil Bupati Gunungkidul, Joko Parwoto, menggelar…
NYALANUSANTARA, Gunungkidul- Pembangunan ruas jalan Simpang Kepek menuju…
Terkini
NYALANUSANTARA, SEOUL- Drama terbaru KBS 2TV To My Beloved…
NYALANUSANTARA, Pemalang– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JEJU- Drama komedi terbaru tvN Undercover Miss Hong…
NYALANUSANTARA, Purbalingga - Upaya penanganan bencana alam hidrometeorologi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah tegas soal…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng…
NYALAUSANTARA, JAKARTA- Presiden Prabowo Subianto menyatakan komitmennya untuk terus…
NYALANUSANTARA, Kendal– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan seluruh…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng…
NYALANUSANTARA, Sragen- Desa Kaliwedi, Kecamatan Gondang, Kabupaten Sragen,…
Komentar