Demak Banjir, Dompet Dhuafa Evakuasi Penyintas Hingga Berikan Layanan Pos Hangat
Merujuk pada laporan BPBD Kabupaten Demak pada Kamis (08/02/2024), banjir yang terjadi berdampak kepada 16.389 KK dengan keseluruhan 63. 465 jiwa. Selain itu, kurang lebih 951 hektar lahan pertanian turut terendam banjir yang berakibat pada terganggunya aktivitas sehari-hari warga.
Hingga berita ini diliris, BPBD Kabupaten Demak melaporkan jumlah warga yang mengungsi mencapai 8. 170 jiwa.
Melihat kondisi banjir yang masih menggenang saat ini, kebutuhan mendesak warga terdampak di antanya pendirian Dapur Umum, makanan cepat saji, tikar dan selimut, dan obat-obatan.
Atas dasar itu, tim Dompet Dhuafa terus berupaya menyegerakan pendirian Dapur Umum untuk dapat mempercepat pemenuhan kebutuhan mendesak penyintas.
Selain itu, tim Dompet Dhuafa terus mengerahkan personelnya untuk menyisir beberapa wilayah yang masih tergenang dan melakukan asesmen kepada warga yang membutuhkan pertolongan cepat.
Kawan Baik, mari kita haturkan doa untuk warga terdampak banjir Demak dan para relawan yang turun membantu agar senantiasa berada dalam perlindungan Allah SWT. Semoga banjir segera surut dan tidak meninggalkan duka apapun bagi warga dan para relawan. Karena Bumi Cuma Satu, Berdaya Sekarang!.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Kairo- Sejak terjadinya serangan Israel ke Palestina,…
NYALANUSANTARA, Demak - Bupati Demak, Eisti'anah, turun langsung…
Terkini
NYALANUSANTARA, SEOUL- Drama terbaru KBS 2TV To My Beloved…
NYALANUSANTARA, Pemalang– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JEJU- Drama komedi terbaru tvN Undercover Miss Hong…
NYALANUSANTARA, Purbalingga - Upaya penanganan bencana alam hidrometeorologi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah tegas soal…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng…
NYALAUSANTARA, JAKARTA- Presiden Prabowo Subianto menyatakan komitmennya untuk terus…
NYALANUSANTARA, Kendal– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan seluruh…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng…
NYALANUSANTARA, Sragen- Desa Kaliwedi, Kecamatan Gondang, Kabupaten Sragen,…
Komentar