Penjabat Bupati Batang Dorong OPD Berinovasi untuk Layanan Publik yang Berkualitas
berita.batangkab.go.id
NYALANUSANTARA, Batang - Penjabat (Pj) Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki, mendorong Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk terus berinovasi guna meningkatkan layanan publik yang memberi manfaat langsung kepada masyarakat.
Dalam pertemuan di Kantor Bupati Batang pada Selasa (27/2/2024), Lani menekankan bahwa inovasi yang efektif, efisien, dan sederhana menjadi kunci keberhasilan.
Hal ini sejalan dengan komitmen Kabupaten Batang dalam Rencana Pembangunan Daerah (RPD) 2023-2026 untuk memajukan kesejahteraan masyarakat secara inklusif dan berkelanjutan.
"Inovasi itu untuk layanan publik yang dapat dinikmati langsung oleh masyarakat. Kami harapkan setiap tahunnya ada OPD memunculkan tiga inovasi," ujarnya.
Selain fokus pada inovasi, Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Batang 2025-2045 juga menegaskan branding "Batang Tumandang," yang mengandung makna bersatu dan mandiri. Kemandirian diinterpretasikan sebagai mandiri, berdaya saing, dan membangun.
"Pada tahun 2024 ini, seluruh Perangkat Daerah bersinergi untuk memberikan dukungan penuh dalam sektor pariwisata dan investasi," tambahnya.
Lani menekankan pentingnya upaya bersama seluruh perangkat daerah untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Ini sejalan dengan komitmen untuk memperkuat daya saing daerah dan pertumbuhan ekonomi yang inklusif.
Editor: Admin
Terkait
NYALANUSANTARA, Batang - Batang Balai Pengembangan Sumber Daya…
NYALANUSANTARA, Batang - Di SMKN 1 Batang, pembelajaran…
Pemerintah Kabupaten Batang dan BPSDMP Kominfo Yogyakarta Gelar Pelatihan Digital Talent Scholarship
NYALANUSANTARA, Batang - Pemerintah Kabupaten Batang bersama Balai…
Terkini
NYALANUSANTARA, SEOUL- Drama terbaru KBS 2TV To My Beloved…
NYALANUSANTARA, Pemalang– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JEJU- Drama komedi terbaru tvN Undercover Miss Hong…
NYALANUSANTARA, Purbalingga - Upaya penanganan bencana alam hidrometeorologi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah tegas soal…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng…
NYALAUSANTARA, JAKARTA- Presiden Prabowo Subianto menyatakan komitmennya untuk terus…
NYALANUSANTARA, Kendal– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan seluruh…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng…
NYALANUSANTARA, Sragen- Desa Kaliwedi, Kecamatan Gondang, Kabupaten Sragen,…
Komentar