Pelatihan Blending Tembakau Dorong Kemajuan Industri Rokok Wonosobo

Pelatihan Blending Tembakau Dorong Kemajuan Industri Rokok Wonosobo

website.wonosobokab.go.id

NYALANUSANTARA, Wonosobo - Fenomena rokok lintingan semakin merajalela di kalangan masyarakat, termasuk di Wonosobo.

Mengingat pentingnya tembakau dalam produksi rokok, Wonosobo sebagai daerah penghasil tembakau mengambil langkah proaktif untuk meningkatkan industri tersebut.

Dinas Tenaga Kerja Perindustrian dan Transmigrasi Kabupaten Wonosobo, bekerja sama dengan Bea Cukai, menggelar Pelatihan Teknis Pelintingan. 

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas SDM dalam menghasilkan tembakau berkualitas tinggi, yang akan menjadi nilai tambah dalam ekonomi lokal.

Muhammad Albar, Wakil Bupati Wonosobo, menyatakan pentingnya pengembangan produk tembakau mengingat kontribusinya terhadap kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah. 

Albar menegaskan bahwa pelatihan ini merupakan momentum penting dalam meningkatkan kompetensi buruh pabrik rokok dan produktivitas perusahaan.

Kegiatan ini merupakan yang kedua setelah pelatihan sebelumnya di Desa Reco, Kertek, dan diikuti oleh 20 peserta. Sumber dana berasal dari anggaran DBHCHT 2024. 


Editor: Admin

Terkait

Komentar

Terkini