Bupati Pemalang Dorong Tradisi Kemanusiaan, Pentasarufan Ramadhan Jadi Program Tahunan
pemalangkab.go.id
NYALANUSANTARA, Pemalang - Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, mendorong Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Pemalang untuk menjadikan kegiatan pentasarufan sebagai tradisi tahunan.
Harapan ini disampaikan oleh Mansur saat menghadiri acara Pentasarufan Paket Sembako Ramadhan 1445 H./2024 M. di Gedung pertemuan IPHI, yang berlokasi di Jalan Pemuda Pemalang atau Komplek Masjid Al-Hidayah, pada hari Minggu (7/4/2024).
Acara tersebut, yang diselenggarakan oleh IPHI Pemalang, merupakan bagian dari bhakti sosial dalam bentuk penyerahan bantuan peduli Ramadhan kepada sesama yang kurang mampu, sebagai ungkapan syukur kepada Allah SWT.
Mansur menyatakan rasa terima kasihnya karena acara tersebut dihadiri oleh banyak peserta, yang tidak hanya berkumpul untuk silaturahim, tetapi juga untuk menjalin tradisi sosial yang dilaksanakan setiap bulan Ramadhan dan pada momen-momen besar lainnya.
"Bersama-sama kita menghimpun potensi haji dan hajah, ditambah lagi dengan dukungan dari Baznas, kemudian kita salurkan ke 14 kecamatan serta perwakilan dari TPQ," ujar Mansur.
Mengenai insentif, Mansur mengungkapkan bahwa pada tahun 2024, pihaknya memberikan insentif kepada guru di Lingkungan Kementerian Agama dan MTQ.
Selain itu, untuk program UHC (Universal Health Coverage), Mansur meminta agar program tersebut dapat disosialisasikan secara luas kepada masyarakat Pemalang.
Editor: Admin
Terkait
NYALANUSANTARA, Pemalang - Dalam upaya mengendalikan inflasi tahun…
NYALANUSANTARA, Pemalang - Menghadapi kelangkaan gas LPG 3…
NYALANUSANTARA, Pemalang - Pemerintah Kabupaten Pemalang, melalui Dinas…
Terkini
NYALANUSANTARA, Jakarta- Menyambut Tahun Baru Imlek 2026 (2577…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Jakarta Pertamina Enduro (JPE) sukses meraih…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Dua rekrutan anyar Persija Jakarta, Fajar…
NYALANUSANTARA, Kulon Progo- Kalurahan Pagerharjo, Kapanewon Samigaluh, tampak…
NYALANUSANTARA, Garut - Kehadiran Jembatan Gantung di Desa…
NYALANUSANTARA, Jakarta– PT Pertamina (Persero) menguatkan komitmennya terhadap…
NYALANUSANTARA, Kebumen- Pemerintah Desa Bulurejo, Kecamatan Ayah, menggelar…
NYALANUSANTARA, Sidoarjo— Para penarik becak di Kabupaten Sidoarjo,…
NYALANUSANTARA, SEOUL- Drama terbaru KBS 2TV To My Beloved…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Presiden Prabowo Subianto tiba kembali di…
NYALANUSANTARA, Pemalang– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
Komentar