Ratusan Warga Kebumen Bahagia Terima Hadiah Kuis dari Bupati

Ratusan Warga Kebumen Bahagia Terima Hadiah Kuis dari Bupati

kebumenkab.go.id

NYALANUSANTARA, Kebumen - Raut wajah bahagia menghiasi pendopo Kabupaten Kebumen saat ratusan warga berkumpul untuk menerima hadiah kuis dari Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto. 

Kejutan ini datang bagi mereka yang tak pernah menyangka bahwa komentar atau tanggapan mereka di media sosial bisa berujung pada hadiah yang menggembirakan.

Dua dari penerima hadiah tersebut, Soni Aji Nuryatno dari Adimulyo dan Muhammad Purwadi dari Panjer, merasakan kegembiraan luar biasa saat mereka dipilih sebagai penerima hadiah kuis. 

Keduanya menerima hadiah sebesar Rp500 ribu karena partisipasi aktif mereka di akun Facebook dan Instagram milik Bupati Kebumen.

"Saya benar-benar terkejut dan senang sekali. Tidak pernah terbayangkan bahwa saya akan mendapatkan undangan langsung dari Bapak Bupati untuk menerima hadiah," ujar Soni di Pendopo Kabumian, seraya menerima hadiahnya dari Bupati.

Hal serupa diungkapkan oleh Muhammad Purwadi, yang mengaku tidak pernah menyangka bahwa komentar-komentarnya di media sosial akan berujung pada hadiah yang begitu berarti. 

"Saya terima kasih kepada Bapak Bupati atas hadiahnya. Ini akan saya gunakan untuk memperbaiki sepeda motor saya," katanya dengan senyum bahagia.


Editor: Admin

Terkait

Komentar

Terkini