Siapkan Prestasi Pecatur Yunior, Kalipancur Central Park - Percasi Teken MoU
Berfoto setelah MoU.
NYALANUSANTARA, Semarang - Menyadari tingginya minat anak pada olah raga catur, Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Semarang berniat mewadahi anak-anak usia sekolah (SD, SMP) untuk belajar catur. Edukasi ini untuk mencetak para pecatur untuk berprestasi.
Untuk itu Percasi menggandeng Kalipancur Central Park (KCP) sebuah ruang terbuka bersana yang mewadahi kegiatan edukasi
Dipiiihnya KCP karena sudah cukup lama menjadi tempat berlatih dan event turnamen catur.
Untuk lebih meningkatkan kerjasama itu, KCP dan Percasi perlu penguatan ke dalam nota kesepahanan (MoU). Penandatanganan dilakukan Didik Sakti Aji S (Ketua Percasi Semarang) dan Eko Kusumo Nugroho, MBA (CEO Kalipancur Central Park) akhir pekan lalu.
"Pada dasarnya kami akan terbuka pada semua komunitas apa pun untuk berkegiatan di KCP. Bukan hanya olah raga tapi juga kesenian seperti tari, musik dan komunitas yang lain," kata Eko Nugroho.
MoU berisi kerja sama membuka lembaga kursus catur yunior di KCP
Kursus akan dilaksanakan akhir tahun ini. Kelas kurus catur level Beginner, Intermediate dan Advance
"Anak-anak bukan hanya bermain catur, tetapi sangat betminat memperoleh prestasi, terbukti semakin banyak anak berlatih catur baik di klub maupun di t empat latihan catur di Kalipancur. Ketika ada turnamen catur, anak-anak banyak yang ikut sekalipun di turnamen senior," tambah Nico C. Purnomo Wakil Sekretaris Umum Percasi).
Selama ini para pecatur yunior telah menoreh prestasi sebagai juara umum kejuprov 2023.
Pecatur Yukiko, juara 1 kejuaraan nasional pelajar SD Putri di Turnamen Bidak Gajah ITB dan juara 1 kejuaraan nasional pelajar SD putri di Turnamen BPK Penabur Cirebon.
Editor: Admin
Terkini
NYALAUSANTARA, SENEGAL- Sosok Khaby Lame kembali mencuri perhatian publik…
NYALANUSANTARA, Jepara- Persijap Jepara semakin serius dalam memperbaiki…
NYALANUSANTARA, Jakarta— Presiden RI Prabowo Subianto konsisten mendorong…
NYALANUSANTARA, Semarang – Pemerintah Kota atau Pemkot Semarang…
NYALANUSANTARA, Semarang – Kanwil Kemenkum Jateng terus mendorong optimalisasi…
NYALANUSANTARA, TANGGERANG- Kabar bahagia datang dari pasangan selebriti Ranty…
NYALANUSANTARA, Semarang — Dharma Wanita Persatuan atau DWP…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Pasangan selebritas Ranty Maria dan Rayn Wijaya…
NYALANUSANTARA, Aceh Tamiang- Tak hanya membantu masyarakat membersihkan…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Indonesia dinilai kini menempati posisi penting…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Harga timah dunia melonjak di awal…
Komentar