Korban Rumah Rusak Akibat Lakalantas di Kalijambe Diberi Santunan Purworejo
NYALANUSANTARA, Purworejo- Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH didampingi Pj Sekda Kabupaten Purworejo Drs R Achmad Kurniawan Kadir MPA bersama pejabat terkait, menyerahkan santunan untuk korban rumah rusak akibat lakalantas di Desa Kalijambe di Balai Desa Kalijambe, belum lama ini.
Santunan yang diberikan dari BAZNAS Purworejo sebesar Rp5 juta kepada Paiman yang tempat usahanya rata dengan tanah akibat tertimpa truk. Selain itu, juga menyerahkan logistik untuk para relawan jalan Kalijambe.
Yuli Hastuti dalam sambutannya mengatakan, musibah yang terjadi menjadi keprihatinan bersama. Selain itu juga menjadi perhatian pemerintah daerah, salah satunya Dishub Purworejo telah memasang lampu penerangan jalan di tiga titik baru.
"Santunan ini tentu tidak dapat menggantikan kerugian yang menimpa Pak Paiman. Tetapi jangan dilihat dari nominal, tetapi ini bentuk perhatian pemerintah daerah kepada korban," katanya.
Yuli mengucapkan terima kasih kepada seluruh relawan yang siap siaga 24 jam menjaga tanjakan di jalan Purworejo-Magelang Desa Kalijambe. Selain itu Bupati juga menanggapi terkait permintaan pelatihan khusus untuk relawan jalan dan akan dikoordinasikan dengan instansi terkait.
"Kami akan mengkoordinasikan permintaan positif ini. Bahkan mungkin bukan hanya untuk relawan penanganan di jalan tanjakan saja, tetapi relawan untuk kesiapsiagaan yang lainnya," imbuhnya.
Sebelum mengakhiri sambutan, ia menyampaikan pesan untuk semua pengguna jalan agar berhati-hati melewati jalan turunan Kalijambe. Sedang untuk Desa Kalijambe apabila membutuhkan bantuan dari pemerintah jangan sungkan untuk berkoordinasi.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Purworejo - Proses penyelidikan terhadap kecelakaan maut…
NYALANUSANTARA, Purworejo – Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi…
Terkini
NYALANUSANTARA, SEOUL- Drama terbaru KBS 2TV To My Beloved…
NYALANUSANTARA, Pemalang– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JEJU- Drama komedi terbaru tvN Undercover Miss Hong…
NYALANUSANTARA, Purbalingga - Upaya penanganan bencana alam hidrometeorologi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah tegas soal…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng…
NYALAUSANTARA, JAKARTA- Presiden Prabowo Subianto menyatakan komitmennya untuk terus…
NYALANUSANTARA, Kendal– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan seluruh…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng…
NYALANUSANTARA, Sragen- Desa Kaliwedi, Kecamatan Gondang, Kabupaten Sragen,…
Komentar