Menuju Bali, Maybank Indonesia Resmi Gelar Pelatihan Intensif Road to Maybank Marathon
NYALANUSANTARA, Jakarta- Menjelang penyelenggaraan Maybank Marathon 2025 yang akan digelar pada 24 Agustus 2025 di Bali United Training Center, Gianyar, Bali, PT Bank Maybank Indonesia Tbk (Maybank Indonesia) secara resmi mengawali rangkaian Road to Maybank Marathon 2025, menandai dimulainya periode latihan intensif.
Ajang berpredikat World Athletics’ Elite Label Road Race pertama di Indonesia, Maybank Marathon, diselenggarakan sejalan dengan misi Maybank Indonesia, Humanising Financial Service, bertujuan tidak hanya untuk mendukung terwujudnya kesejahteraan finansial, namun turut mewadahi partisipasi masyarakat dalam kegiatan olahraga yang berkelanjutan (sustainable) serta memajukan cabang olahraga atletik di Tanah Air.
Tambah lagi, Maybank Marathon mengusung tema “Pace the Future” tahun ini, mengajak setiap pelari untuk menentukan prestasi personal best-nya mulai hari ini demi pencapaian yang berkelanjutan di masa mendatang.
Sebagai pembuka Road to Maybank Marathon 2025, Maybank Indonesia menggelar kegiatan lari pagi 5K bersama para peserta lari program Maybank Marathon Run for Charity 2025, pelari dari berbagai komunitas, dan awak media, hari ini (25/5), yang berlangsung di Senayan, Jakarta.
Pada kesempatan tersebut, hadir Project Director Maybank Marathon Widya Permana, Gantarvelocity Coach Agung Mulyawan dan Suwandi, pelari program Maybank Marathon #BaliBeatsBoston, kelanjutan dari program Maybank Marathon Indonesia Fast Runner (MMIFR) 2024.
“Memasuki tahun ke-14 penyelenggaraan Maybank Marathon, kami terus berkomitmen menghadirkan pengalaman berlari yang berkelas dunia, penuh tantangan, inspiratif, dan mendalam secara emosional. Road to Maybank Marathon adalah bentuk komitmen kami dalam mendukung para pelari agar siap secara fisik maupun mental di hari lomba,” ujar Project Director Maybank Marathon Widya Permana, Minggu (25/5), saat acara Kick Off Road to Maybank Marathon di kawasan Senayan, Jakarta.
Selain di Jakarta, program pelatihan Road to Maybank Marathon yang akan berlangsung selama minimal 12 minggu ini juga dilaksanakan di lima kota besar di Indonesia, yaitu Bandung, Denpasar, Makassar, Semarang, dan Yogyakarta.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Jakarta– PT Bank Maybank Indonesia Tbk (‘Maybank…
Terkini
NYALANUSANTARA, SEOUL- Drama terbaru KBS 2TV To My Beloved…
NYALANUSANTARA, Pemalang– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JEJU- Drama komedi terbaru tvN Undercover Miss Hong…
NYALANUSANTARA, Purbalingga - Upaya penanganan bencana alam hidrometeorologi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah tegas soal…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng…
NYALAUSANTARA, JAKARTA- Presiden Prabowo Subianto menyatakan komitmennya untuk terus…
NYALANUSANTARA, Kendal– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan seluruh…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng…
NYALANUSANTARA, Sragen- Desa Kaliwedi, Kecamatan Gondang, Kabupaten Sragen,…
Komentar