Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan Membusuk di Tebing Jalan Kayen, Pati
NYALANUSANTARA, PATI- Sesosok mayat laki-laki tanpa identitas ditemukan dalam kondisi membusuk di dasar tebing jalan Purwokerto-Beketel, tepatnya di wilayah Guyangan Pucung, Kecamatan Kayen, Kabupaten Pati. Penemuan tersebut menghebohkan warga dan viral di media sosial.
Menurut informasi awal yang diunggah oleh warga melalui akun Facebook, mayat diperkirakan telah berada di lokasi selama empat hari sebelum ditemukan. Dalam unggahan terlihat kerumunan warga di sekitar lokasi yang penasaran atas temuan mayat tersebut.
“Kronologi belum jelas, tapi diduga sudah empat hari ini,” tulis salah satu akun yang mengabarkan kejadian, Sabtu (26/7/2025).
Mayat berjenis kelamin laki-laki tersebut diperkirakan berusia di atas 40 tahun. Belum ditemukan identitas atau data diri korban, dan hingga saat ini belum ada keterangan resmi mengenai penyebab kematian.
Warga setempat, Beni, yang dihubungi oleh media, membenarkan penemuan tersebut.
“Tadi siang, lokasi di dasar tebing jalan longsor, kondisinya telah membusuk,” ujar Beni.
Proses evakuasi dilakukan oleh pihak kepolisian, yang kemudian membawa jenazah ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan dan identifikasi lebih lanjut.
Pihak Polresta Pati melalui Kasi Humas Ipda Hafid Amin membenarkan penemuan itu.
“Iya benar, masih belum ada laporan lengkapnya,” singkat Hafid saat dikonfirmasi.
Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan dan identifikasi terhadap korban. Sementara itu, masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga atau kerabat laki-laki usia sekitar 40 tahun ke atas, diminta segera menghubungi pihak berwajib untuk proses pencocokan identitas.
Editor: Lulu
Terkait
NYALAnusantara, Jepara- Penjabat Bupati Jepara Edy Supriyanta mengajak…
NyalaNusantara.com, Kendal - Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto,…
Terkini
NYALANUSANTARA, Jakarta- Menyambut Tahun Baru Imlek 2026 (2577…
NYALANUSANTARA, Gianyar– Bali United FC mengambil langkah terukur…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Jakarta Pertamina Enduro (JPE) sukses meraih…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Dua rekrutan anyar Persija Jakarta, Fajar…
NYALANUSANTARA, Kulon Progo- Kalurahan Pagerharjo, Kapanewon Samigaluh, tampak…
NYALANUSANTARA, Garut - Kehadiran Jembatan Gantung di Desa…
NYALANUSANTARA, Jakarta– PT Pertamina (Persero) menguatkan komitmennya terhadap…
NYALANUSANTARA, Kebumen- Pemerintah Desa Bulurejo, Kecamatan Ayah, menggelar…
NYALANUSANTARA, Sidoarjo— Para penarik becak di Kabupaten Sidoarjo,…
NYALANUSANTARA, SEOUL- Drama terbaru KBS 2TV To My Beloved…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Presiden Prabowo Subianto tiba kembali di…
Komentar