Lawan PSM, Persik Wajib Raih Kemenangan di Kandang
NYALANUSANTARA, Kediri- Manajer tim Persik Kediri, Syahid Nur Ichsan, menegaskan bahwa kemenangan atas PSM Makassar pada pekan ke-10 BRI Super League 2025/26 di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Sabtu (25/10/2025), menjadi hal yang wajib diraih.
Menurut Syahid tiga poin ini sangat penting setelah Macan Putih menelan kekalahan 2-0 dari Borneo FC di Samarinda pada pertandingan sebelumnya.
"Tiga poin tentunya menjadi harga mati saat menghadapi PSM Makassar nanti. Kemenangan ini akan membawa Persik Kediri ke posisi yang lebih baik di klasemen," ujar Syahid.
Meskipun begitu, Syahid mengingatkan para pemain untuk tidak menganggap remeh lawan. Ia menekankan pentingnya fokus sepanjang pertandingan karena PSM Makassar juga sedang mengincar kemenangan setelah mereka kalah dari Arema FC di kandang sendiri.
"Melawan PSM Makassar bukanlah perkara mudah. Walaupun mereka sekarang ditinggal pelatih kepala Bernardo Tavares, kita harus bangkit dan berjuang untuk meraih kemenangan," tambahnya.
Syahid juga berharap dukungan penuh dari Persikmania, agar para suporter dapat hadir langsung di Stadion Brawijaya. Ia percaya bahwa kehadiran suporter akan memberikan energi ekstra bagi pemain. "Dengan dukungan suporter, pemain akan merasa lebih bersemangat dan termotivasi untuk bermain lebih baik dan memenangkan pertandingan," ujarnya.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Kediri- Polres Kediri Kota mengumumkan bahwa situasi…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Persela Lamongan menargetkan kemenangan saat menjamu Persiku…
Terkini
NYALANUSANTARA, Semarang - Masyarakat Kota Semarang menggelar kerja…
NYALANUSANTARA, Semarang – Kanwil Kemenkum Jateng mengikuti kegiatan…
NYALANUSANTARA, Semarang – Kanwil Kemenkum Jateng melaksanakan apel…
NYALANUSANTARA, Tangerang- Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Imigrasi dan…
NYALANUSANTARA. Semarang - Sepanjang tahun 2025, PT KAI…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Menyambut Tahun Baru Imlek 2026 (2577…
NYALANUSANTARA, Gianyar– Bali United FC mengambil langkah terukur…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Jakarta Pertamina Enduro (JPE) sukses meraih…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Dua rekrutan anyar Persija Jakarta, Fajar…
NYALANUSANTARA, Kulon Progo- Kalurahan Pagerharjo, Kapanewon Samigaluh, tampak…
NYALANUSANTARA, Garut - Kehadiran Jembatan Gantung di Desa…
Komentar