Kementerian ESDM Pastikan Kesiapan Pasokan BBM dan LPG Jelang Lebaran
esdm.go.id
NYALANUSANTARA, Jakarta - Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah mengintensifkan langkah-langkah persiapan untuk menghadapi arus mudik Lebaran.
Direktur Jenderal Migas, Tutuka Ariadji, telah melakukan kunjungan ke sejumlah fasilitas Pertamina di sepanjang jalur ke Pelabuhan Merak, termasuk SPBU Rest Area 13, 43, dan 68, serta Fuel Terminal Tanjung Gerem.
Tujuan kunjungan tersebut adalah untuk memastikan kesiapan dan antisipasi terhadap kenaikan kebutuhan Bahan Bakar Minyak (BBM) selama periode mudik.
Dalam keterangannya, Tutuka Ariadji menyebutkan bahwa persiapan untuk mengantisipasi kenaikan kebutuhan BBM telah dilakukan dengan memecah jalur masuk ke daerah tersebut, memperbanyak terminal, dan meningkatkan distribusi ke tempat-tempat strategis.
Selain itu, upaya untuk mengantisipasi naiknya kebutuhan BBM telah dilakukan dengan menyiapkan jalur kapal masuk ke daerah tersebut serta distribusi ke retail dan tempat lainnya.
Menurut proyeksi, konsumsi gasoline diperkirakan akan meningkat hingga 17%, dengan peningkatan tertinggi pada H-5 Idul Fitri.
Sementara itu, konsumsi gas oil diperkirakan akan meningkat hingga 14%, dengan peningkatan tertinggi pada H-7 Idul Fitri.
Editor: Admin
Terkait
NYALANUSANTARA, Kendal - Dinas Energi Sumber Daya Mineral…
NYALANUSANTARA, Jakarta - Lembaga Ilmu Pengetahuan Minyak dan…
Terkini
NYALAUSANTARA, SENEGAL- Sosok Khaby Lame kembali mencuri perhatian publik…
NYALANUSANTARA, Jepara- Persijap Jepara semakin serius dalam memperbaiki…
NYALANUSANTARA, Jakarta— Presiden RI Prabowo Subianto konsisten mendorong…
NYALANUSANTARA, Semarang – Pemerintah Kota atau Pemkot Semarang…
NYALANUSANTARA, Semarang – Kanwil Kemenkum Jateng terus mendorong optimalisasi…
NYALANUSANTARA, TANGGERANG- Kabar bahagia datang dari pasangan selebriti Ranty…
NYALANUSANTARA, Semarang — Dharma Wanita Persatuan atau DWP…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Pasangan selebritas Ranty Maria dan Rayn Wijaya…
NYALANUSANTARA, Aceh Tamiang- Tak hanya membantu masyarakat membersihkan…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Indonesia dinilai kini menempati posisi penting…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Harga timah dunia melonjak di awal…
Komentar