UNAIR Raih Posisi 15 Badan Publik Terinformatif Nasional
NYALANUSANTARA, Jakarta- Universitas Airlangga (UNAIR) kembali meraih penghargaan sebagai Badan Publik Informatif Kategori Perguruan Tinggi. Penghargaan itu diberikan oleh Komisi Informasi Pusat (KIP). Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Lembaga Negara Komisi Informasi Pusat, Donny Yoesgiantoro pada Rektor Universitas Airlangga (UNAIR), Prof Dr Mohammad Nasih SE MT Ak pada Selasa (19/12/2023) di Istana Wakil Presiden, Jakarta.
UNAIR meraih peringkat 15 Badan Publik Terbaik Nasional dan 8 Terbaik pada Kategori Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin dalam sambutannya menandaskan pentingnya keterbukaan informasi. “Keterbukaan informasi publik merupakan hal esensial dalam tata kelola pemerintahan yang baik. Sekaligus sebagai tolak ukur keberhasilan informasi dan birokrasi,” kata Wapres.
Ma’ruf Amin menekankan, upaya transparansi informasi merupakan jalan untuk merawat demokrasi dengan tujuan akhir untuk menyejahterakan rakyat Indonesia. “Pada tahun ini, angka badan publik yang menyandang kategori informasi meningkat secara signifikan. Yakni, 37,7 persen dari tahun sebelumnya. Pencapaian ini harus kita pertahankan hingga periode-periode berikutnya,” tambahnya.
Rasa syukur dan bangga tak henti terucap oleh Rektor UNAIR, bahwa UNAIR berhasil mempertahankan predikat sebagai universitas terbaik sejak tiga tahun lalu. Ia menambahkan, penghargaan itu bukanlah ajang kontestasi, namun sebagai pengingat dalam wujud peningkatan layanan informasi publik kedepannya.
“Pencapaian yang telah diraih oleh UNAIR ini harus menjadi penyemangat untuk dapat memberikan layanan informasi publik yang baik pada masyarakat serta membawa kebermanfaatan yang lebih luas,” imbuh Prof Nasih.
Prof Nasih menjelaskan, bahwa telah banyak inovasi yang dilakukan UNAIR. Salah satunya, pengembangan buku digital keterbukaan informasi publik yang bisa diakses masyarakat berkaitan dengan informasi tentang UNAIR. Prinsipnya, semua inovasi itu dikembangkan untuk mempermudah akses informasi publik terhadap UNAIR.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Surabaya - Princetta Nadja, mahasiswa Fakultas Hukum…
NYALANUSANTARA, Surabaya – Universitas Airlangga (UNAIR) meraih prestasi…
Terkini
NYALANUSANTARA, Semarang- Pemerintah Provinsi Jawa Tengah resmi memberangkatkan…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Organisasi Pangan dan Pertanian Perserikatan Bangsa-Bangsa…
NYALANUSANTARA, Semarang— Banjir yang melanda daerah Kaligawe Kota…
NYALANUSANTARA, Semarang - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memfasilitasi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Pelatih Nova Arianto resmi menetapkan 21…
NYALANUSANTARA, Brebes - Kantor SAR Cilacap menerima informasi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Pagi itu, Bogor masih menyimpan sisa…
NYALANUSANTARA, Semarang - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat…
NYALANUSANTARA, Semarang— Cita-cita Gubernur Ahmad Luthfi untuk menjadikan…
NYALANUSANTARA, Semarang - Universitas Semarang (USM) kembali menunjukkan…
NYALANUSANTARA, Jakarta — Menteri Hukum Republik Indonesia, Supratman…
Komentar