KAI Daop 4 Semarang Siapkan 68 Ribu Kursi Selama Libur Panjang Isra Mi’raj

KAI Daop 4 Semarang Siapkan 68 Ribu Kursi Selama Libur Panjang Isra Mi’raj

NYALANUSANTARA, Semarang – PT KAI Daop 4 Semarang menyiapkan total 68.576 tempat duduk kereta api keberangkatan awal dari wilayah Daop 4 selama periode long weekend libur Isra Mi’raj, yang berlangsung mulai Kamis (15/1/2026) hingga Minggu (18/1/2026). Rata-rata, KAI menyediakan sekitar 17 ribu tempat duduk per hari untuk memenuhi kebutuhan perjalanan masyarakat.

Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Luqman Arif, menjelaskan bahwa selama periode tersebut terdapat 132 perjalanan kereta api penumpang keberangkatan awal dari stasiun-stasiun di wilayah Daop 4, atau sekitar 33 perjalanan KA setiap harinya.

Berdasarkan data hingga Kamis (15/1/2026), jumlah tiket yang telah terjual mencapai 32.919 tempat duduk. Meski demikian, Luqman menyebutkan ketersediaan tiket masih cukup banyak.

“KAI mengimbau masyarakat untuk segera merencanakan perjalanannya pada masa libur panjang ini karena tiket kereta api masih tersedia,” ujarnya.

Bagi calon penumpang yang belum mendapatkan tiket, pemesanan dapat dilakukan melalui aplikasi Access by KAI, situs resmi kai.id, maupun berbagai mitra penjualan resmi yang bekerja sama dengan KAI.

Di sisi lain, KAI Daop 4 Semarang mencatat tingginya volume penumpang pada H-1 libur Isra Mi’raj. Berdasarkan data per Kamis (15/1/2026) pukul 08.00 WIB, jumlah penumpang berangkat mencapai 16.961 orang, sementara penumpang datang tercatat sebanyak 18.830 orang.

Adapun pantauan volume penumpang di sejumlah stasiun wilayah KAI Daop 4 Semarang per Kamis (15/1/2026) pukul 08.00 WIB adalah sebagai berikut:

Semarang Tawang: berangkat 5.653 penumpang, datang 6.958 penumpang

Semarang Poncol: berangkat 4.304 penumpang, datang 4.083 penumpang

Pekalongan: berangkat 1.572 penumpang, datang 1.655 penumpang

Tegal: berangkat 1.978 penumpang, datang 2.281 penumpang

Cepu: berangkat 717 penumpang, datang 873 penumpang

Ngrombo: berangkat 770 penumpang, datang 791 penumpang

Pemalang: berangkat 654 penumpang, datang 815 penumpang

KAI Daop 4 Semarang memprediksi lonjakan penumpang kembali terjadi pada Minggu (18/1/2026). Data sementara menunjukkan volume keberangkatan diperkirakan mencapai sekitar 14 ribu penumpang, sementara kedatangan juga diproyeksikan meningkat dengan jumlah penumpang mencapai lebih dari 10 ribu orang.

“KAI Daop 4 Semarang berkomitmen menjaga kelancaran operasional, keselamatan, dan kenyamanan pelanggan selama libur panjang ini. Kami juga mengimbau penumpang untuk datang lebih awal ke stasiun serta mematuhi seluruh ketentuan perjalanan agar perjalanan berlangsung aman dan nyaman,” pungkas Luqman.


Editor: Lulu

Terkait

Komentar

Terkini