West Ham Tumbangkan Burnley, Everton Akhiri Puasa Kemenangan atas Fulham

West Ham Tumbangkan Burnley, Everton Akhiri Puasa Kemenangan atas Fulham

NYALANUSANTARA, LONDON- West Ham United berhasil mengalahkan Burnley, sementara Everton menundukkan Fulham dalam lanjutan pekan ke-11 Liga Inggris yang berlangsung Sabtu waktu setempat.

Bertanding di Stadion London, West Ham meraih kemenangan dramatis 3-2 atas Burnley setelah melewati laga yang berlangsung ketat, sebagaimana dilaporkan oleh Premier League.

Kemenangan ini menjadi yang kedua secara beruntun bagi The Hammers sejak ditangani pelatih Nuno Espirito Santo, yang menggantikan Graham Potter pada akhir September lalu.

West Ham mencetak gol lewat Callum Wilson, Tomas Soucek, dan Kyle Walker-Peters. Sementara itu, Burnley sempat unggul lebih dulu dan kemudian memperkecil ketertinggalan melalui gol Zian Flemming dan Josh Cullen.

Meski menang, West Ham masih tertahan di zona degradasi, tepatnya di posisi ke-18 klasemen dengan 10 poin dari 11 pertandingan — jumlah poin yang sama dengan Burnley yang berada satu tingkat di atasnya di posisi ke-17.

Di laga lain, Everton sukses meraih kemenangan 2-0 atas Fulham di Stadion Hill Dickinson, Liverpool. Gol The Toffees dicetak oleh Idrissa Gueye menjelang akhir babak pertama dan Michael Keane di paruh kedua.

Hasil positif ini mengakhiri tiga pertandingan tanpa kemenangan bagi Everton dan membawa mereka naik ke peringkat ke-11 klasemen dengan 15 poin dari 11 laga. Sementara itu, Fulham tertahan di posisi ke-15 dengan koleksi 11 poin.


Editor: Lulu

Terkait

Komentar

Terkini