Pemain Manchester United Sampaikan Perpisahan Usai Ruben Amorim Dipecat
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Sejumlah pemain Manchester United menyampaikan ucapan terima kasih dan pesan perpisahan kepada Ruben Amorim melalui media sosial, menyusul pemecatan pelatih asal Portugal tersebut pada Senin (5/1). Nama-nama senior seperti Bruno Fernandes dan Harry Maguire termasuk di antara pemain yang memberikan respons.
Harry Maguire menjadi salah satu pemain pertama yang mengunggah pesan melalui Instagram Story. Bek tengah Inggris itu menuliskan apresiasi singkat kepada Amorim.
“Terima kasih atas semuanya, bos. Saya mendoakan yang terbaik untuk masa depan Anda,” tulis Maguire.
Tak lama berselang, kapten Manchester United, Bruno Fernandes, juga menyampaikan pesan kepada kompatriotnya tersebut.
“Terima kasih, Mister! Semoga Anda dan staf pelatih selalu meraih kesuksesan,” tulis Fernandes.
Keputusan manajemen Manchester United memecat Amorim diambil setelah tim terus meraih hasil kurang memuaskan, termasuk hasil imbang 1-1 melawan Leeds United pada Minggu (4/1). Situasi semakin panas setelah Amorim secara terbuka melontarkan kritik terhadap manajemen klub dalam konferensi pers seusai laga.
Amorim sejatinya datang ke Old Trafford dengan membawa harapan besar sejak ditunjuk sebagai pelatih pada November 2024. Ia sempat membawa United melaju ke final Liga Europa musim lalu, meski akhirnya harus mengakui keunggulan Tottenham Hotspur dengan skor 0-1.
Namun, kinerja Setan Merah di Liga Inggris justru mengecewakan di bawah kepemimpinannya. Amorim mencatatkan rasio kemenangan terendah dalam sejarah pelatih MU, yakni 32 persen, dengan rata-rata kebobolan tertinggi mencapai 1,5 gol per laga serta persentase clean sheet terendah, hanya 15 persen.
Untuk sementara, mantan gelandang United Darren Fletcher ditunjuk sebagai pelatih interim dan akan memimpin tim saat menghadapi Burnley pada Kamis pekan ini. Manajemen klub kini tengah mempertimbangkan penunjukan pelatih sementara hingga akhir musim sambil mencari sosok pelatih permanen.
Editor: Lulu
Terkait
NYALANUSANTARA, Demak – Dalam upaya menjaga dan meningkatkan…
NYALANUSANTARA, Semarang- DPRD Jawa Tengah, pada Senin (29/1/2024),…
Terkini
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi…
NYALANUSANTARA, Semarang – Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau…
NYALANUSANTARA, TANGGERANG- Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat lonjakan signifikan…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Lenovo mengumumkan perluasan besar pada lini laptop…
NYALANUSANTARA, Semarang — Talud di sepanjang aliran sungai…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Realme resmi meluncurkan Realme Pad 3 di…
NYALANUSANTARA, Semarang - Polres Semarang memeriksa kondisi 75…
NYALANUSANTARA, Semarang - PSIS Semarang resmi datangkan kembali…
NYALANUSANTARA, DEPOK- Legenda Newcastle United dan Liverpool, Kevin Keegan,…
NYALANUSANTARA, Kudus– Guna menjaga khasanah keislaman nusantara, Wakil…
NYALANUSANTARA, Gunungkidul– Sebanyak 109 pedagang di kawasan Pantai…
Komentar