Masuki Pekan Ketiga, Kahudi Fokus Latih Strategi Menyerang PSIS

Masuki Pekan Ketiga, Kahudi Fokus Latih Strategi Menyerang PSIS

NYALANUSANTARA, Semarang - PSIS Semarang telah memasuki pekan ketiga dalam mempersiapkan diri menghadapi kompetisi Pegadaian Championship 2025/26.

Pelatih PSIS, Kahudi Wahyu Widodo mengatakan pekan ini ia mulai membuat game plan PSIS dalam melakukan serangan setelah dua pekan berlatih bagaimana cara bertahan.

"Pekan ini kami concern ke attacking, tapi tanpa melupakan defence. Kemarin Senin adaptasi training, hari ini mulai build up dari belakang ke tengah, kemungkinan besok tengah ke depan. Selain itu, concernnya masih jarak dan positioning supaya pemain tidak mudah kehilangan bola ketika ditekan lawan," ujarnya saat diwawancarai usai PSIS menggelar latihan di Lapangan Gelora Bumi Mintarsih, Gunungpati pada Selasa (15/7).

Kahudi juga mengatakan bahwa tim pelatih akan meningkatkan intensitas latihan pekan ini dengan menggelar latihan selama dua kali dalam sehari seperti esok Rabu.

“Intensintas akan naik karena besok dua kali latihan supaya semua aspek bisa diakomodir bersama. Aspeknya ada aspek mental, taktik, fisik, dan teknis," tutup Kahudi.


Editor: Holy

Komentar

Terkini