Rumah Mbah Kamijah di Gunungpati Segera Direhab Pemkot Semarang
Dani - 24 Januari 2026 - RegionalNYALANUSANTARA, Semarang – Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng melakukan kunjungan mendadak ke kediaman Kamijah (87), seorang lansia yang tinggal sendiri di RT 4 RW 1, Kelurahan Ngijo, Kecamatan Gunungpati pada Jumat (23/1). Dalam tinjauan tersebut, Agustina memastikan Pemerintah Kota atau Pemkot Semarang akan segera mengambil langkah cepat untuk merenovasi rumah tidak layak huni yang ditempati Kamijah.
“Mulai awal Februari dilakukan pembangunan agar rumah ini menjadi lebih aman dan nyaman untuk ditempati. Kita fokuskan pada perbaikan bangunan agar Mbah Kamijah tidak lagi khawatir tinggal sendirian,” ucapnya.
Kamijah saat ini menempati bangunan batako kecil yang merangkap sebagai tempat tidur sekaligus kamar mandi. Meskipun berdiri di atas tanah keluarga dengan satu sertifikat, Wali Kota memastikan bahwa proses renovasi akan dilakukan secara teknis pada bangunan tanpa mengganggu status kepemilikan lahan yang ada dan penanganan dilakukan secara hati-hati agar hak keluarga tetap terlindungi.
Agustina menegaskan bahwa program perbaikan rumah ini merupakan wujud kehadiran pemerintah dalam melindungi warga rentan, khususnya kelompok lanjut usia dan masyarakat kurang mampu. “Program ini adalah komitmen kami untuk memberikan rumah yang layak huni bagi yang membutuhkan. Ini bukan hanya soal bangunan, tetapi soal rasa aman dan ketenangan hidup. Kami tidak ingin ada warga, apalagi yang sudah lanjut usia dan tinggal sendiri, menghuni tempat yang tidak standar kesehatannya,” ungkapnya.
Pemkot Semarang memastikan penanganan rumah tidak layak huni akan terus berjalan seiring dengan upaya penguatan perlindungan sosial, terutama bagi lansia yang hidup mandiri dan memiliki keterbatasan. "Kami akan terus proaktif menyisir, melakukan pendataan dan penanganan, terutama bagi warga lansia yang hidup sendiri dan membutuhkan perhatian khusus. Saya ingin semua warga Kota Semarang merasakan kenyamanan tinggal di rumah mereka sendiri di sisa usia mereka,” tutupnya.
IKUTI BERITA NYALANUSANTARA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS
Editor: Holy
Komentar
Baca Juga
Gunakan Deodorant, Pemuda asal Bandungan Gagal Selundupkan Narkoba ke Lapas Ambarawa
Ragam Nusantara 1 hari lalu
Relawan Undip Beri Pendampingan Psikosisial anak Aceh Penyintas Bencana Banjir
Ragam Nusantara 1 hari lalu
Kemenkum Jateng Perkuat SDM melalui Seminar Peningkatan Mutu Layanan Administrasi dan Operasional
Ragam Nusantara 1 hari lalu
Rumah Mbah Kamijah di Gunungpati Segera Direhab Pemkot Semarang
Ragam Nusantara 1 hari lalu
Kerja Sama Pemorov Jateng–Jepang Siap Naik Level, Pekerja akan Dilatih Jadi Manajer
Ragam Nusantara 1 hari lalu
Terkini
Jujutsu Kaisen S3 Episode 4: Mahakarya Visual yang Lupa Membangun Hati
Lifestyle 1 jam lalu
ulasan Love Through a Prism: Romansa Seni yang Indah, Rapuh, dan Tetap Menghibur
Lifestyle 3 jam lalu
ULASAN Border 2: Sekuel Sarat Nostalgia tentang Keberanian, Persaudaraan, dan Pengorbanan
Sinema 4 jam lalu
ULASAN Sengkolo: Petaka Satu Suro – Horor Jawa yang Lebih Gelap, Emosional, dan Brutal
Sinema 5 jam lalu
ULASAN Primate: Horor Ringkas dengan Teror Sederhana yang Efektif
Sinema 5 jam lalu
Kawasaki Luncurkan W175 ABS dan W175 Street, Motor Retro Klasik Berbalut Teknologi Modern
Lifestyle 6 jam lalu
SIG Pasok 115 Ribu Ton Semen untuk RDMP Balikpapan, Dukung Kemandirian Energi Nasional
Ekbis 7 jam lalu
Ultrajaya Investasi Rp1,14 Triliun untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis
Ekbis 8 jam lalu
Empat Fakultas UNAIR Tawarkan Keunggulan Prospek Keilmuan, dari Kesehatan hingga Sosial
Ilmu 10 jam lalu
Rektor UNAIR Resmi Buka Airlangga Education Expo, Bekali Siswa Strategi Masuk Kampus Impian
Ilmu 11 jam lalu
Xiaomi Perkenalkan REDMI Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses di Indonesia, Lengkapi Ekosistem Human x Car x Home
Tekno 12 jam lalu