Pemkab Demak Dorong Ekonomi Lokal Lewat Program "Satu Desa Satu Produk"

Pemkab Demak Dorong Ekonomi Lokal Lewat Program "Satu Desa Satu Produk"

demakkab.go.id

NYALANUSANTARA, Demak - Pemerintah Kabupaten Demak menunjukkan komitmen untuk mengembangkan potensi ekonomi lokal melalui program "Satu Desa Satu Produk" (One Village One Product/OVOP).

Program ini dirancang untuk mendorong usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di setiap desa agar memiliki produk khas yang bisa diunggulkan.

Sekretaris Daerah Kabupaten Demak, Akhmad Sugiharto, menegaskan bahwa berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) telah memberikan dukungan melalui inisiatif pelatihan dan pendampingan bagi masyarakat desa.

"Sejumlah OPD terkait telah mendukung program OVOP melalui berbagai kegiatan seperti pelatihan membuat kerajinan hingga pengemasannya," kata Akhmad pada Selasa, 21 Mei 2024.

Beberapa desa di Kabupaten Demak telah menunjukkan potensi besar dalam menghasilkan produk khas. Produk-produk unggulan tersebut antara lain batik tulis dan batik lukis khas Demak, pengasapan ikan, kerajinan enceng gondok, kaligrafi, olahan buah mangrove, rebana, dan produk jambu. Produk-produk ini berpotensi besar menjadi identitas unik bagi desa-desa tersebut.

Dalam rapat koordinasi dengan kepala desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Akhmad menekankan pentingnya peran pemerintah desa dalam mendukung dan merealisasikan program OVOP.

"Selain bisa meningkatkan roda perekonomian masyarakat, tentunya ini bisa menjadi bagian dari upaya pemberdayaan UMKM lokal agar lebih berdaya saing," jelasnya.


Editor: Admin

Terkait

Komentar

Terkini