Badan Pusat Statistik Purbalingga Ungkap Data Sensus Pertanian 2023

Badan Pusat Statistik Purbalingga Ungkap Data Sensus Pertanian 2023

purbalinggakab.go.id

NYALANUSANTARA, Purbalingga - Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Purbalingga secara resmi merilis hasil Sensus Pertanian 2023 (ST2023) tahap 1 pada acara yang digelar di Braling Grand Hotel Purbalingga pada tanggal 12 Desember 2023. 

Kepala BPS Purbalingga, Slamet Romelan, menyampaikan bahwa data tersebut akan diperkenalkan secara bertahap kepada masyarakat.

Data yang dirilis pada tahap 1 ini merupakan agregasi dan rekapitulasi, sedangkan rilis lebih rinci terkait subsektor pertanian dan usaha pertanian akan disampaikan dalam buku publikasi pada tanggal 15 Desember 2023 dan tahap kedua pada tanggal 15 April 2024.

Sebanyak 804 petugas dilibatkan dalam pelaksanaan Sensus Pertanian 2023 yang berlangsung selama dua bulan, mulai dari 1 Juni hingga 31 Juli 2023. 

Menurut Slamet Romelan, secara global, hasil ST2023 menunjukkan penurunan jumlah petani di Kabupaten Purbalingga. 

Terjadi pergeseran struktur ekonomi, dimana sektor industri pengolahan kini mendominasi dibandingkan sektor pertanian.

"Penting untuk disampaikan bahwa kondisi pertanian di Kabupaten Purbalingga selama 10 tahun terakhir ini mengalami penurunan, baik dari segi usaha pertanian maupun rumah tangga yang menggeluti pertanian. Namun, terjadi peningkatan yang signifikan pada usaha pertanian yang berbentuk badan hukum," ungkap Slamet Romelan.


Editor: Admin

Terkait

Komentar

Terkini