50 Relawan Gerakan Sukowati Mengajar Siap Tingkatkan Pendidikan di Daerah 3T Kabupaten Sragen

50 Relawan Gerakan Sukowati Mengajar Siap Tingkatkan Pendidikan di Daerah 3T Kabupaten Sragen

Ketua DPD KNPI Jawa Tengah, Casytha Arriwi Kathmandu, S.E., M.Fin., turut hadir memberikan materi tentang pentingnya pendidikan.

Berdasarkan data statistik, dari 275 juta penduduk Indonesia, hanya 12 juta yang mencapai pendidikan S1, sementara ada 64 juta penduduk yang tidak menyelesaikan pendidikan dasar dan 54 juta yang tidak menyelesaikan pendidikan menengah.

“Selain faktor ekonomi, mindset yang menganggap pendidikan tidak penting juga menjadi kendala,” tegas Casytha.

Ia juga menekankan pentingnya relawan untuk memberikan motivasi kepada anak-anak di daerah 3T, agar mereka memahami bahwa pendidikan adalah investasi jangka panjang yang akan bermanfaat di masa depan.

“Relawan diharapkan mampu menularkan semangat menimba ilmu dan menunjukkan pentingnya pendidikan,” tambahnya.

Acara ini juga dihadiri oleh Bupati Sragen, dr. Hj. Kusdinar Untung Yuni Sukowati, yang menyampaikan materi wawasan kebangsaan.

Bupati Yuni berharap Gerakan Sukowati Mengajar bisa menjadi bagian dalam pembangunan Sumber Daya Manusia di Sragen.


Editor: Admin

Terkait

Komentar

Terkini