PNM Beri Akses Modal 1,9 Juta Pengusaha Perempuan di Jateng
Menurut Jokowi, kunci sukses seorang pengusaha adalah kedisiplinan dan kerja keras. Nasabah PNM dinilai memiliki kedisiplinan dan kerja keras yang sangat tinggi. Kedisiplinan itu dilihat dari hampir 100 persen nasabah PNM tertib dalam membayar cicilan.
"Di sini hanya 0,5 persen yang tidak bisa mengembalikan. Kuncinya ya disiplin itu, lalu kerja keras. Tidak ada (pengusaha) kalau tidak disiplin bisa naik kelas. Tidak kerja keras juga tidak mungkin bisa meningkatan jumlah pinjaman," katanya.
Terpisah, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah, Eddy Sulistiyo Bramiyanto, mengatakan, jumlah UMKM binaan Dinas Koperasi dan UKM Jateng pada tahun 2023 sebanyak 187.746 unit.
Dari ratusan UMKM itu, jumlah omzetnya sebesar Rp69,38 triliun dan aset sebesar Rp39,22 triliun. Sementara tenaga kerja yang diserap pada sektor UMKM sebanyak 1.352.116 orang.
Terkait akses pembiayaan atau modal usaha, sepanjang tahun 2023 telah dilakukan peningkatan akses pembiayaan bagi 925 UMKM. Peningkatan itu melalui kegiatan literasi keuangan maupun kegiatan digitalisasi keuangan.
Adapun untuk realisasi KUR sampai dengan 23 Januari 2024 telah terealisasi sebesar Rp279,4 triliun bagi 8,7 juta unit usaha. Jumlah tersebut terbagi atas KUR bagi usaha super mikro, KUR bagi usaha mikro, KUR bagi usaha kecil, dan KUR bagi TKI.
Editor: Redaksi
Terkait
NYALANUSANTARA, Pekalongan- Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana…
NYALANUSANTARA, Magelang - Beberapa minggu terakhir, harga cabai…
Terkini
NYALANUSANTARA, SURABAYA- Airlangga Education Expo (AEE) 2026 kembali menghadirkan…
NYALANUSANTARA, BANDUNG- Pria memegang peran penting dalam upaya pencegahan…
Talwiinder dan Disha Patani Resmi Umumkan Hubungan, Keluar Bergandengan Tangan di Lollapalooza India
NYALANUSANTARA, MUMBAI- Pernikahan Nupur Sanon dengan musisi Stebin Ben…
NYALANUSANTARA, Agam- Rumah-rumah berdinding papan warna krem, dengan…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Film Patriot yang dibintangi aktor legendaris Mammootty…
NYALANUSANTARA, Tapanuli- Sekolah-sekolah terdampak bencana di Tapanuli Tengah…
Hantu dalam horor Indonesia kian sering kehilangan daya…
NYALANUSANTARA, Pemalang– Pemerintah provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng)…
Kabar menggembirakan datang bagi penggemar film horor dan…
NYALANUSANTARA, Salatiga– Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka…
NYALA NUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang Agustina…
Komentar