ICAS 13 Resmi Berakhir, IIAS dan UNAIR Siapkan Program Fellowship
Foto Philippe Peycam, Direktur International Institute for Asian Studies (IIAS), saat menghadiri The 13th International Convention of Asia Scholars (ICAS). (Foto PKIP UNAIR)
NYALANUSANTARA, Surabaya – The 13th International Convention of Asia Scholars (ICAS) yang diselenggarakan sejak Minggu (28/7/2024) di Universitas Airlangga (UNAIR) resmi berakhir pada Kamis (1/8/2024).
ICAS ini terselenggara berkat kerjasama yang solid antara Airlangga Institute of Indian Ocean Crossroads (AIIOC) UNAIR dengan International Institute for Asian Studies (IIAS) yang berpusat di Belanda.
Meski ICAS 13 telah usai, hubungan kerja sama antara UNAIR dan IIAS dipastikan akan terus berlanjut.
Philippe Peycam, Direktur IIAS, menyatakan bahwa langkah selanjutnya adalah mengembangkan AIIOC menjadi unit yang lebih besar dan sukses.
“Kami akan kembali bekerja sama untuk menjadikan AIIOC unit yang sukses, tidak hanya bagi industri, tapi juga Pemerintahan Indonesia,” ujarnya.
Philippe melihat AIIOC memiliki potensi besar untuk memberikan manfaat luas, tidak hanya untuk UNAIR, Kota Surabaya, atau Jawa Timur, tetapi juga untuk Indonesia dan dunia. ICAS 13 dianggap sebagai tonggak awal perkembangan pesat AIIOC.
Salah satu kerja sama lanjutan yang dibidik oleh UNAIR dan IIAS adalah penyelenggaraan program fellowship. Program ini akan memberikan kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk melanjutkan studi di luar negeri.
Editor: Admin
Terkait
NYALANUSANTARA, Surabaya - Universitas Airlangga (UNAIR) menjadi tuan…
NYALANUSANTARA, Surabaya - Hari pertama The 13th International…
NYALANUSANTARA, Surabaya - Opening Ceremony dan Gala Dinner…
Terkini
NYALANUSANTARA, SEOUL- Drama terbaru KBS 2TV To My Beloved…
NYALANUSANTARA, Pemalang– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JEJU- Drama komedi terbaru tvN Undercover Miss Hong…
NYALANUSANTARA, Purbalingga - Upaya penanganan bencana alam hidrometeorologi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah tegas soal…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng…
NYALAUSANTARA, JAKARTA- Presiden Prabowo Subianto menyatakan komitmennya untuk terus…
NYALANUSANTARA, Kendal– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan seluruh…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng…
NYALANUSANTARA, Sragen- Desa Kaliwedi, Kecamatan Gondang, Kabupaten Sragen,…
Komentar