Universitas Airlangga Tegaskan Komitmen Perangi Bullying di Lingkungan Kedokteran
NYALANUSANTARA, Surabaya – Universitas Airlangga (UNAIR) menegaskan komitmennya dalam memerangi bullying di lingkungan Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS).
Hal ini disampaikan oleh Ketua PKIP UNAIR, Martha Kurnia Kusumawardani, sebagai tanggapan atas isu bullying yang marak terjadi di lingkungan pendidikan dokter spesialis di Indonesia.
UNAIR, sebagai salah satu institusi penyelenggara PPDS, berfokus pada penciptaan dokter serta dokter spesialis yang terbaik, berintegritas, bermoral tinggi, dan berdedikasi.
Dalam rangka menjaga integritas tersebut, UNAIR menegaskan tidak akan ragu memberikan sanksi kepada siapa pun yang terbukti melakukan bullying atau tindakan amoral lainnya.
Fakultas Kedokteran (FK) UNAIR dan RSUD Dr. Soetomo (RSDS) juga telah menerapkan berbagai peraturan yang bertujuan untuk mencegah, mengatasi, dan menangani kasus bullying di lingkungan PPDS, RSDS, FK, maupun UNAIR.
Selain itu, FK dan RSDS telah membentuk satuan tugas (satgas) khusus yang bertugas untuk menginvestigasi laporan atau indikasi bullying serta memberikan sanksi yang setimpal demi terciptanya keadilan bagi semua pihak.
UNAIR juga menyatakan kesiapannya untuk bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia atau pihak lain yang melakukan investigasi terkait bullying. UNAIR berkomitmen untuk memfasilitasi dan memastikan proses investigasi berjalan lancar.
Editor: Admin
Terkait
NYALANUSANTARA, Surabaya – Delegasi Fakultas Hukum (FH) Universitas…
NYALANUSANTARA, Surabaya – Universitas Airlangga (UNAIR) kembali menunjukkan…
NYALANUSANTARA, Surabaya – Aidatul Fitriyah, mahasiswa Fakultas Ilmu…
Terkini
NYALANUSANTARA, Semarang - Universitas Persatuan Guru Republik Indonesia…
NYALANUSANTARA, Purbalingga – Aksi kemanusiaan terus ditunjukkan oleh…
NYALANUSANTARA, Purbalingga – Polres Purbalingga mengerahkan seluruh kendaraan…
KUASAKATACOM, Semarang - Anggota Komisi C DPRD Kota…
NYALANUSANTARA, Kudus- Kabut tipis dan rintik hujan menyambut…
NYALANUSANTARA, SEOUL- Agensi Fantagio akhirnya angkat bicara terkait dugaan…
Film terbaru karya Jean-Pierre dan Luc Dardenne menghadirkan…
NYALANUSANTARA, JEPARA- Peran rumah terus berevolusi seiring perubahan gaya…
NYALANUSANTARA, Kudus- Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan dan…
NYALANUSANTARA, Semarang- Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) kembali dilaksanakan…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- SUV listrik Volkswagen ID.4 versi 2027 dikabarkan…
Komentar