Ramadan Mempererat Hubungan Spiritual dan Sosial di Lingkungan UPGRIS
NYALANUSANTARA, Semarang – Rektor Universitas PGRI Semarang atau UPGRIS, Dr Sri Suciati MHum menegaskan pentingnya kegiatan keagamaan dalam membangun kehidupan akademik yang berlandaskan nilai-nilai religius.
Salah satunya berupa acara Khotmil Quran dan Pengajian yang diadakan di Gedung Pusat Universitas PGRI Semarang (UPGRIS), Senin 10 Maret 2025.
“Selain Khotmil Quran dan Pengajian, kami juga secara rutin mengadakan Nuzulul Quran, santunan anak yatim, tadarus, hingga buka puasa bersama setiap Ramadan," tutur rektor.
"Ini semua merupakan bagian dari komitmen kami untuk mempererat hubungan spiritual dan sosial di lingkungan UPGRIS," imbuhnya.
Acara ini menghadirkan Ustaz Nur Aksin SAg MSi. Ia menyampaikan pesan mendalam mengenai keutamaan membaca Al-Qur’an.
Dalam ceramahnya, Ustaz Nur Aksin mengajak seluruh peserta untuk istikamah dalam membaca Al-Qur’an.
"Setidaknya bisa khatam sekali setiap Ramadan. Membaca Al-Qur’an adalah amalan yang dirindukan surga,” ujarnya.
Ustaz Nur Aksin menekankan bahwa orang yang rajin membaca, menghafal, dan mengamalkan Al-Qur’an akan mendapatkan tempat mulia di sisi Allah.
Editor: Admin
Terkini
NYALANUSANTARA, Pemalang– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JEJU- Drama komedi terbaru tvN Undercover Miss Hong…
NYALANUSANTARA, Purbalingga - Upaya penanganan bencana alam hidrometeorologi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah tegas soal…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng…
NYALAUSANTARA, JAKARTA- Presiden Prabowo Subianto menyatakan komitmennya untuk terus…
NYALANUSANTARA, Kendal– Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin…
NYALANUSANTARA, JAKARTA- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan seluruh…
NYALANUSANTARA, Semarang - Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng…
NYALANUSANTARA, Semarang - Satbrimob Polda Jateng terus menunjukkan…
NYALANUSANTARA, Semarang - 540 mahasiswa Universitas Negeri Semarang…
Komentar