Kasus Pertama Varian Baru Mpox Ditemukan di Belanda, Otoritas Kesehatan Tingkatkan Kewaspadaan
NYALANUSANTARA, ROTTHERDAM- Belanda mengkonfirmasi kasus pertama varian baru mpox yang lebih mudah menular, demikian disampaikan Menteri Kesehatan, Kesejahteraan, dan Olahraga Belanda Jan Anthonie Bruijn dalam sebuah surat kepada parlemen pada Selasa (21/10).
Infeksi yang teridentifikasi pada 17 Oktober itu merupakan kali pertama mpox varian 1b terdeteksi di negara tersebut.
"Ini adalah pertama kalinya varian baru mpox ini teridentifikasi di Belanda," kata Bruijn dalam surat tersebut. Dia menambahkan bahwa Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Eropa (European Center for Disease Prevention and Control/ECDC) bersama Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) "memantau situasi ini dengan saksama."
Institut Nasional untuk Kesehatan Masyarakat dan Lingkungan (RIVM) melaporkan bahwa pria yang terinfeksi itu belum menerima vaksinasi mpox dan tidak memiliki riwayat perjalanan baru-baru ini.
Pria tersebut Ditempatkan di ruang isolasi, dan badan kesehatan masyarakat setempat sedang melakukan penelusuran sumber dan kontak. Bruijn berusaha untuk meyakinkan masyarakat, dengan mengatakan bahwa "risiko penyebaran lebih lanjut tampaknya kecil."
Mpox, yang dapat menyebabkan rasa sakit, demam, dan kelelahan, menyebar terutama melalui kontak fisik kulit ke kulit, kata RIVM.
Editor: Lulu
Terkait
NYALANUSANTARA, Surabaya - Riza Saphira Rahmandhani, mahasiswa Fakultas…
NYALANUSANTARA, AMSTERDAM- Penjualan mobil Tesla di Belanda menunjukkan penurunan…
Terkini
NYALANUSANTARA, Semarang- Pemerintah Provinsi Jawa Tengah resmi memberangkatkan…
NYALANUSANTARA, Jakarta– Organisasi Pangan dan Pertanian Perserikatan Bangsa-Bangsa…
NYALANUSANTARA, Semarang— Banjir yang melanda daerah Kaligawe Kota…
NYALANUSANTARA, Semarang - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memfasilitasi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Pelatih Nova Arianto resmi menetapkan 21…
NYALANUSANTARA, Brebes - Kantor SAR Cilacap menerima informasi…
NYALANUSANTARA, Jakarta- Pagi itu, Bogor masih menyimpan sisa…
NYALANUSANTARA, Semarang - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat…
NYALANUSANTARA, Semarang— Cita-cita Gubernur Ahmad Luthfi untuk menjadikan…
NYALANUSANTARA, Semarang - Universitas Semarang (USM) kembali menunjukkan…
NYALANUSANTARA, Jakarta — Menteri Hukum Republik Indonesia, Supratman…
Komentar