Rumah Penjual Cilok di Malang Terbakar Diduga Akibat Kebocoran LPG, Ibu dan Anak Luka

Rumah Penjual Cilok di Malang Terbakar Diduga Akibat Kebocoran LPG, Ibu dan Anak Luka

NYALANUSANTARA, MALANG- Sebuah rumah di Jalan Tanjung Putra Yudha, Kecamatan Sukun, Kota Malang, dilaporkan terbakar pada Senin (12/1/2026) pagi. Kebakaran diduga dipicu oleh kebocoran gas LPG dan menyebabkan dua orang mengalami luka bakar.

Kepala UPT Pemadam Kebakaran (PMK) Kota Malang, Pandu Darmawan, menjelaskan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 07.53 WIB. Rumah yang terbakar merupakan milik Erwan Susanto dengan luas area terdampak sekitar 52 meter persegi. Bangunan tersebut berupa rumah kayu berukuran 5 x 7 meter persegi.

Menurut Pandu, rumah tersebut sehari-hari dihuni oleh tujuh orang, yakni pasangan suami istri beserta lima anak mereka. Keluarga tersebut diketahui berprofesi sebagai penjual cilok. Saat kebakaran terjadi, hanya sang istri dan anak bungsunya yang berusia 4 tahun berada di dalam rumah, sementara sang suami sedang pergi ke pasar untuk berbelanja bahan dagangan.

Akibat kejadian itu, istri dan anak bungsu pemilik rumah mengalami luka bakar. Warga sekitar yang mengetahui kejadian tersebut segera mengevakuasi kedua korban ke rumah sakit terdekat sebelum petugas pemadam tiba di lokasi.

Petugas PMK Kota Malang membutuhkan waktu sekitar 45 menit untuk memadamkan api, dan kebakaran berhasil dikendalikan sekitar pukul 08.53 WIB. Kerugian akibat peristiwa tersebut ditaksir mencapai sekitar Rp60 juta hingga Rp69 juta.


Editor: Lulu

Terkait

Komentar

Terkini